Cara Menghapus Bagian Tertentu pada Objek di Corel Draw

Di zaman yang serba digital ini, kita tidak perlu lagi mengerjakan sesuatu secara manual. Dengan kemajuan teknologi, semua bisa dikendalikan dengan mudah melalui perangkat digital seperti smartphone maupun smarthome. Untuk membuat desain, kita juga bisa langsung membuatnya melalui PC atau Laptop  dengan bantuan software. Terkadang, ada bagian-bagian tertentu yang mau dihilangkan, tapi karena ini dikerjakan secara digital maka kita tidak bisa menghapus dengan mudah bagian-bagian yang dirasa tidak penting itu.

Pada aplikasi Corel Draw, hal tersebut bisa diatasi dengan menggunakan beberapa teknik tertentu agar bagian-bagian yang tidak penting tersebut dapat dihapus atau dihilangkan. Salah satunya menggunakan tools Back Minus Front yang terdapat pada property bar.

Misalnya kita akan membuat objek sederhana seperti di bawah ini, tutorialnya adalah sebagai berikut:

Screenshot 191

1. Buka Corel Draw lalu buat halaman baru (ukuran lembar kerjanya sesuai dengan kebutuhan masing-masing), disini penulis menggunakan Corel Draw X7.

Screenshot 189

2. Buat lingkaran dengan cara klik shape lingkaran yang terdapat pada sidebar lalu bentuk sesuai keinginan (ditunjukkan pada gambar).

Screenshot 180

3. Lalu buat lingkaran lagi tetapi lebih kecil dari lingkaran sebelumnya.

Screenshot 181

4. Tempatkan posisi lingkaran yang lebih kecil sesuai dengan yang diinginkan (misalnya terlihat pada gambar).

Screenshot 182

5. Klik atau Block kedua lingkaran tersebut, lalu pilih Back Minus Front pada property bar (ditunjukkan pada gambar).

Screenshot 183

6. Selesai, hasilnya akan terlihat seperti ini.

Screenshot 192

Selanjutnya, kamu dapat mengkreasikan bentuk-bentuk lainnya menjadi desain yang lebih menarik.

Demikian tutorial cara menghapus bagian tertentu pada objek di Corel Draw, semoga bermanfaat.

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Trending Minggu Ini

Inwepo adalah media platform yang membantu setiap orang untuk belajar dan berbagi tutorial, tips dan trik cara penyelesaian suatu masalah di kehidupan sehari-hari dalam bentuk teks, gambar. dan video.

Dengan bergabung bersama kami dan membuat 1 tutorial terbaik yang kamu miliki dapat membantu jutaan orang di Indonesia untuk mendapatkan solusinya. Ayo berbagi tutorial terbaikmu.

Ikuti Kami di Sosmed

Inwepo Navigasi

Tentang Kami             Beranda

Hubungi Kami             Panduan Penulis

Kebijakan Privasi

FAQ

Partner

Copyright © 2014 - 2023 Inwepo - All Rights Reserved.

To Top