Cara Menyalin Text Pada Gambar di Android Xiaomi

Bagi sebagian orang, pekerjaan mengetik adalah pekerjaan yang mengasyikkan. Tapi sebagian orang yang lain merasa bahwa pekerjaan tersebut adalah suatu hal yang sangat membosankan. Apalagi jika tulisan yang harus diketik itu banyak sekali jumlahnya.

Mahasiswa dan pelajar adalah salah satu contoh dari korban penderitaan yang diakibatkan oleh beratnya pekerjaan mengetik ini. Bayangkan saat mereka harus menyalin sebuah tulisan yang banyaknya berpuluh-puluh halaman.

Belum lagi tenggat waktu yang mepet, dan membuat mereka semakin stress. Sampai-sampai mereka bermimpi ada Doraemon yang datang untuk membantu mereka Menyalin Text Pada Gambar atau tulisan tersebut.

Baca juga: Cara Ubah Gambar Menjadi Teks Tanpa Aplikasi Tambahan

Tapi jangan bersedih dahulu, tidak kita sadari bahwa di smartphone Xiaomi sudah ada loh aplikasi tersebut. Jadi aplikasi ini bekerja hanya dengan melakukan foto ke gambar atau makalah kamu.

Lalu dengan sebuah cara kerja tertentu, aplikasi tersebut melakukan scanning pada grafik yang berbentuk tulisan lalu mengkonversikan ke bentuk tulisan. Wah asik dong. Bagaimana tutorialnya? simak caranya berikut ini.

Bahan Untuk Menyalin Text Pada Gambar di Xiaomi:

• Tentu saja smartphone dengan merek Xiaomi. Kalo kamu tidak punya sementara kebutuhan kamu mendesak, kamu bisa minjem dulu dengan teman atau saudara kamu.

• Bahan/objek yang akan di salin. Ini bisa saja foto, gambar, makalah, buku, atau apa saja. Yang penting ada tulisan yang hendak kamu salin.

Langkah:

1. Ambil smartphone Xiaomi kamu, lalu cari aplikasi yang bernama “Scanner”. Ini adalah aplikasi bawaan dari Xiaomi. Dimana dengan aplikasi ini kamu bisa melakukan banyak hal.

2. Buka aplikasi Scanner tersebut. Pilihlah menu “Document” dari 3 menu yang ada pada bagian bawah. Maka kamera pada aplikasi Scanner tersebut akan berjalan dan bersiap melakukan pekerjaannya.

3. Sorot dan arahkan kamera pada dokumen, gambar, foto, buku atau apapun objek yang akan kamu salin.

4. Pastikan pencahayaan, rotasi kamera dan pengaturan kejernihan kamera bekerja dengan baik. Karena sedikit saja ada keburaman pada foto hasil scan, akan mempengaruhi hasil konversi. Jika perlu hidupkan lampu flash pada kamera. Tapi hati-hati juga asal tidak menimbulkan pantulan cahaya yang menimbulkan kegagalan konversi.

5. Setelah selesai mengatur-atur posisi, lakukan shoot pada objek. Maka objek akan terfoto, dan kamu akan diminta untuk memberi pengaturan pada Adjustment (posisi konversi) dan Grayscale (merubah foto jadi hitam-putih).

6. Pilih area yang akan disalin tulisannya dengan menu “Adjust“.

7. Tekan “OCR” setelah  kamu yakin sudah benar dalam melakukan pengaturan area yang akan di salin.

8. Aplikasi akan melakukan konversi grafik ke bentuk tulisan yang bisa kamu salin dan disimpan ke platform lain.

Hasil cropping nantinya akan berubah bentuk dari image ke bentuk tulisan dan bisa kamu copypaste, lalu bisa kamu edit sesuai kebutuhan kamu. Cara ini sudah dites pada berbagai format gambar/media dan hasilnya cukup memuaskan.

Kamu bisa memoto buku yang berisi banyak sekali tulisan, lalu mengeditnya ke document MS Word untuk kebutuhan belajar atau lain-lain. Sedikit meringankan kebosanan kamu mengetik , walaupun agak sedikit ribet.

Itulah tutorial Cara Menyalin Text Pada Gambar di Smartphone Xiaomi. Semoga artikel ini bisa mendatangkan manfaat untuk kamu sekalian. Terima kasih.

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Trending Minggu Ini

Inwepo adalah media platform yang membantu setiap orang untuk belajar dan berbagi tutorial, tips dan trik cara penyelesaian suatu masalah di kehidupan sehari-hari dalam bentuk teks, gambar. dan video.

Dengan bergabung bersama kami dan membuat 1 tutorial terbaik yang kamu miliki dapat membantu jutaan orang di Indonesia untuk mendapatkan solusinya. Ayo berbagi tutorial terbaikmu.

Ikuti Kami di Sosmed

Inwepo Navigasi

Tentang Kami             Beranda

Hubungi Kami             Panduan Penulis

Kebijakan Privasi

FAQ

Partner

Copyright © 2014 - 2023 Inwepo - All Rights Reserved.

To Top