Cara Membuat Tanda Tangan pada File PDF di Android

Urusan bisnis sangat memerlukan tanda tangan. Kadangkala kita harus menandatangi dokumen penting dalam format PDF. Hal itu bisa membuat bingung, karena format PDF merupakan file yang tak mudah diedit.

Namun jangan khawatir, sekarang ada aplikasi WPS yang memberikan fasilitas membubuhkan tanda tangan di file PDF yang dikirimkan kepada kita. Dengan aplikasi ini dengan mudah kita bisa membuat tanda tangan, bahkan dengan coretan tangan sendiri. Jadi terlihat seperti asli.

Berikut langkah-langkah yang harus dilakukan, agar kita bisa melakukan hal tersebut.

1. Unduh WPS Fill & Sign

Pertama-tama kita harus mengunduh dulu aplikasi WPS Fill & Sign. Aplikasi tersebut dapat ditemukan di Google Play Store. Setelah aplikasi diunduh segera klik tombol buka, untuk memulai aplikasi.

2. Edit Data Diri

Langkah berikutnya adalah dengan mengedit data diri yang berada di bagian bawah kanan aplikasi. Tombol data diri terlihat berbentuk orang.

Tak perlu mengisi semua informasi data diri, bila hanya ingin membubuhkan tanda tangan. Cukup nama lengkap dan tanggal lahir saja. Sisa yang lainnya seperti alamat dan lain sebagainya kosongkan saja. Selanjutnya simpan informasi tersebut.

3. Edit Tanda Tangan

Selanjutnya edit tanda milik kita yang ingin dibubuhkan. Caranya dengan meng-klik tombol bergambar pena dibagian bawah aplikasi.

Kemudian akan terlihat gambar form pengisian tanda tangan. Bubuhkan tanda tangan kamu di form tersebut dengan menggunakan gerakan tangan. Setelah selesai segera klik tombol konfirmasi di bagian atas aplikasi.

Screenshot 20200107 132500

4. Taruh Tanda Tangan Ditempat yang Diinginkan

Tahap berikutnya baru kita menaruh tanda tangan di tempat yang diinginkan. Biasanya tanda menaruh tanda tangan akan berbentuk kotak berwarna biru. Klik saja kotak tersebut, maka tanda tangan yang tadi dibuat akan tertera disana.

Setelah selesai baru kita bisa mengunduh file, atau langsung mengirimkan file yang sudah ditanda tangan ke pihak yang diinginkan. Bisa melalui email, media sosial atau Whatsapp.

Screenshot 20200107 132559

Demikian cara-cara membubuhkan tanda tangan di file PDF dengan menggunakan aplikasi WPS. Enaknya menggunakan aplikasi ini selain sangat simpel, juga bisa melakukan pengisian keterangan lain yang biasanya dibutuhkan sebuah formulir.

Tinggal mengisi saja data diri lengkap yang dibutuhkan. Proses pengisian bisa berupa alamat, tanggal lahir, dan lain sebagainya. Sehingga proses pengisian formulir bisa lebih mudah dilakukan.

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Trending Minggu Ini

Inwepo adalah media platform yang membantu setiap orang untuk belajar dan berbagi tutorial, tips dan trik cara penyelesaian suatu masalah di kehidupan sehari-hari dalam bentuk teks, gambar. dan video.

Dengan bergabung bersama kami dan membuat 1 tutorial terbaik yang kamu miliki dapat membantu jutaan orang di Indonesia untuk mendapatkan solusinya. Ayo berbagi tutorial terbaikmu.

Ikuti Kami di Sosmed

Inwepo Navigasi

Tentang Kami             Beranda

Hubungi Kami             Panduan Penulis

Kebijakan Privasi

FAQ

Partner

Copyright © 2014 - 2023 Inwepo - All Rights Reserved.

To Top