Cara Download Audio Reels Instagram ke Galeri HP

Sejak kemunculannya, fitur Reels sudah menjadi salah satu fitur terfavorit para pengguna aplikasi Instagram. Bagaimana tidak? Hanya dengan memanfaatkan fitur ini, kita bisa membuat berbagai video pendek yang menarik. Kita juga bisa menambahkan berbagai efek di video tersebut.

Reels Instagram vs Story Instagram

Salah satu keuntungan dari adanya fitur Reels Instagram dibandingkan membuat video di Story Instagram adalah video tidak akan terhapus secara otomatis dalam waktu 24 jam. Video akan selalu ada, selama kita tidak menghapus video Reels tersebut. Selain itu, video Reels kreasi kita bisa dilihat oleh pengguna aplikasi Instagram tanpa harus mem-follow akun Instagram kita.

Menggunakan Audio Reels Instagram

Berbicara mengenai fitur Reels Instagram, tidak hanya memiliki video-video yang menarik tetapi juga audio dari video Reels tersebut. Untuk menyimpan file audio dari video Reels Instagram sebenarnya sangatlah mudah, karena aplikasi Instagram sudah menyediakan fitur simpan file audio. Namun, file audio tersebut akan tersimpan di aplikasi Instagram dan kamu hanya bisa menggunakan file audio tersebut untuk membuat video Reels di aplikasi Instagram.

Tapi tahukah kamu, sebenarnya kita bisa menyimpan file audio dari video Reels Instagram ke galleri perangkat Android. Cara cukup mudah, kita hanya perlu memanfaatkan situs InstaVideoSave. Kamu menggunakan file audio Reels Intagram tersebut untuk video yang kamu buat di aplikasi editing video.

Cara Download Audio Reels Instagram

1. Buka aplikasi Instagram di perangkat kamu, dan kemudian tekan menu Reels. Cari dan pilih salah satu video Reels yang audionya ingin kamu simpan. Tekan menu tiga titik di video Reels Instagram tersebut dan kemudian tekan Copy link.

a 11

2. Sekarang buka salah satu aplikasi browser yang tersedia di perangkat HP Android kamu dan kemudian buka situs https://instavideosave.net. Untuk mendownload audio yang ada di video Reels Instagram, tekan menu Audio. Dan, kemudian paste-kan link video Reels Instagram pada kolom yang tersedia. tekan Download.

3. Kemudian situs InstaVideoSave akan menampilkan preview dari audio Reels Instagram tersebut. Tekan tombol Download Audio, untuk menyimpan file audio Reels Instagram tersebut ke galleri perangkat kamu.

b 11

4. Selesai, audio Reels Instagram sudah berhasil didownload. Lakukan langkah mudah seperti diatas, untuk mendownload file audio dari video Reels Instagram yang kamu sukai.

c 7

Kesimpulan

Dengan memanfaatkan situs InstaVideoSave, kini kita dapat dengan mudah mendownload audio dari video Reels Instagram. Hanya membutuhkan waktu beberapa menit saja, kini kamu bisa mendapatkan file audio dari video Reels Instagram yang kamu sukai. Selain itu, dengan memanfaatkan aplikasi editing video, kamu bisa menggunakan file audio Reels Instagram tersebut, kedalam video kreasi kamu.

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Trending Minggu Ini

Inwepo adalah media platform yang membantu setiap orang untuk belajar dan berbagi tutorial, tips dan trik cara penyelesaian suatu masalah di kehidupan sehari-hari dalam bentuk teks, gambar. dan video.

Dengan bergabung bersama kami dan membuat 1 tutorial terbaik yang kamu miliki dapat membantu jutaan orang di Indonesia untuk mendapatkan solusinya. Ayo berbagi tutorial terbaikmu.

Ikuti Kami di Sosmed

Inwepo Navigasi

Tentang Kami             Beranda

Hubungi Kami             Panduan Penulis

Kebijakan Privasi

FAQ

Partner

Copyright © 2014 - 2023 Inwepo - All Rights Reserved.

To Top