Instagram adalah aplikasi sosial media yang diciptakan oleh Kevin Systrom, seorang yang berkebangsaan Amerika Serikat. Dalam perjalanannya, nama instagram pertama kali saat mulai dirintis adalah Burnbn. Aplikasi ini fokus pada teknologi HTML5 mobile, dan saat itu hampir mirip dengan media sosial Facebook. Agar memiliki ciri khas tersendiri, Kevin dan temannya Mike Krieger memilih untuk menentukan fokus pada foto, like, dan komentar.
Sekarang, instagram tidak lagi dikelola melalui komando Kevin. Instagram telah resmi menjadi milik Facebook, Mark Zuckerberg. Meskipun demikian, perkembangan instagram justru semakin pesat. Dimulai dari adanya fitur IG Tv, IG Reels dan lain-lain. Bahkan, melalui facebook, kita dapat dengan mudah beriklan di instagram.
Banyaknya fitur tersebut menjadikan instagram, sebagai salah satu media sosial kaya fitur. Salah satu fitur yang akan penulis bahas adalah fitur video call yang tak biasa, yang mampu menjadikan kamu dan lawan bicara kamu menonton sebuah video atau film barengan. Bagaimana Caranya ?
Video Call
Video Call adalah sebutan untuk sebuah fitur yang dapat memungkinkan kamu untuk menelepon sambil melihat wajah yang kamu telpon. Fitur ini sudah menjadi fitur yang wajib dimiliki oleh setiap aplikasi media sosial. Bahkan, tidak lengkap rasanya, jika aplikasi chatting tidak memiliki fitur ini. Ada 5 aplikasi chatting dengan fitur video call, dengan kualitas terbaik. 5 aplikasi tersebut adalah instagram, whatsapp, messenger, line, skype. 2 aplikasi di awal adalahyang di rekomendasikan.
Baca Juga : Cara Menonton Film Netflix Melalui Telegram Gratis
Banyaknya filter serta fitur yang ada di dalamnya menjadi alasan penulis menyukainya. Terkhusus whatsapp, dikarenakan layanan end to end encryption mereka yang sudah terkenal.
Tutorial
1. Buka instagram, beralih ke fitur direct message dan cari ig pacar atau jika kamu jomblo, bisa ajak teman kamu. Tekan tombol icon video call
2. Setelah video call dibuka tekan icon media yang berada di bawah di samping kanan fitur efek.
3. Pilihlah acara Tv yang ingin kamu tonton bersama pacar atau teman kamu. Ada banyak Acara Tv yang dapat kamu pilih dan beberapa diantara bahkan merupakan series. Pilihan acara Tv-nya pun beragam dari banyak genre yang tersedia.
4. Selesai, kamu bisa menonton bersama dengan teman kamu. Agar lebih tenang menontonnya, kamu bisa gunakan earphone.
Kesimpulan
Jika fitur ini belum ada di instagram kamu, maka sebelumnya lakukan update aplikasi. Fitur ini akan semakin mendekatkan hubungan kamu dengan pacar ataupun teman. Fitur sangat cocok untuk kamu sedang rindu berat dengan pacar atau teman, namun tidak bisa bertemu karena jarak yang memisahkan. Pada akhirnya penulis berharap artikel menjadi sangat bermanfaat ya.