Di era saat ini untuk melamar pekerjaan bisa melalui internet atau online. Karena melamar pekerjaan bisa melalui online, maka sangat tidak mengherankan apabila ada pencari kerja yang berusaha membuat resume semenarik mungkin.
Sebagian dari mereka ada yang membuat resume dengan Photoshop, dan sebagian dari mereka adapula yang meminta bantuan orang lain melalui situs freelance karena tidak sanggup membuat desain resume yang menarik.
Sebenarnya, untuk membuat resume tidak perlu membayar orang lain karena kita bisa memanfaatkan situs desain grafis, seperti Canva. Akan ada banyak keuntungan yang kita dapat, di antaranya adalah uang aman dan desain yang diberikan pun juga cukup banyak.
Kamu yang tertarik membuat resume di Canva, silakan simak tutorial di bawah ini.
Cara Mudah Membuat Resume di Canva
1. Buka Canva, dan silakan login.
2. Di kotak pencarian, silakan ketik resume dan tekan enter.
3. Pilih desain resume yang ingin kamu gunakan.
4. Lakukan editing dengan klik dua kali pada tulisan yang ingin diubah.
5. Untuk mengunduh resume yang sudah jadi, silakan klik logo download.
6. Pilih jenis file – unduh, dan proses selesai.
Meski bersifat gratis, desain yang diberikan Canva tidak kalah dengan desain yang berbayar. Situs desain grafis seperti Canva merupakan sebuah solusi, yaitu solusi untuk orang-orang yang tidak bisa, tidak punya, dan tidak mahir Photoshop.
Demikian tutorial cara mudah membuat resume di Canva. Semoga bermanfaat.