Cara Menyembunyikan Status Sedang Mengetik di WhatsApp Web
Salah satu fitur di aplikasi chatting WhatsApp yang popular digunakan adalah menyembunyikan status typing atau sedang mengetik. Dengan mengaktifkan fitur ini, teman chatting kamu tidak akan mengetahui apakah kamu sedang online atau tidak. Olah karena itu, banyak pengguna aplikasi WhatsApp mengaktifkan fitur ini.
Untuk menghilangkan status typing atau sedang mengetik di aplikasi WhatsApp versi mobile, bukan lah perkara yang sulit. Lalu, bagaimana caranya menghilangkan status typing atau sedang mengetik di WhatsApp Web? Untuk bisa menghilangkan status typing atau sedang mengetik; kamu membutuhkan bantuan dari ekstensi yang tersedia di browser Google Chrome. Jadi, pastikan kamu selalu membuka WhatsApp Web menggunakan aplikasi browser Google Chrome pada computer atau laptop kamu.
Cara Menyembunyikan Status Sedang Mengetik di WhatsApp Web
1. Pertama-tama buka aplikasi browser Google Chrome pada perangkat computer atau laptop kamu. Setelah itu, ketikkan keyword ‘chrome web store’ pada kolom pencarian Google. Setelah hasil penelusuran muncul, scroll kebawah dan pilih situs Chrome Web Store.
2. Setelah situs Chrome Web Store terbuka, ketikkan keyword ‘wa plus’ pada kolom pencarian dan tekan enter. Kemudian cari dan tekan ekstensi yang bernama WA Web Plus for WhatsApp.
3. Tekan tombol install dan tekan tombol add ekstensi untuk meng-install dan menerapkan ekstensi tersebut ke aplikasi browser Google Chrome kamu.
4. Kemudian buka tap baru pada aplikasi browser Google Chrome, dan buka situs WhatsApp Web. Masuk WhatsApp Web menggunakan akun WhatsApp kamu. Kemudian untuk memastikan ekstensi WA Web Plus for WhatsApp sudah aktif di browser; tekan ikon puzzle. Bila sudah muncul ekstensi + WA Web Plus for WhatsApp, maka ekstensi tersebut sudah aktif. Namun apabila belum, tekan menu Manage Extension.
5. Cari dan aktifkan ekstensi WA Web Plus for WhatsApp.
6. Setelah aktif, kembali ke halaman WhatsApp Web. tekan kembali ikon puzzle dan tekan ekstensi + WA Web Plus for WhatsApp. Setelah menu dari ekstensi WA Web Plus for WhatsApp. Beri check list pada fitur Hide Typing Status. Selesai.
Akhir Kata
Bagaimana? Mudah sekali bukan menghilangkan status ‘Typing atau Sedang Mengetik’ di WhatsApp Web. Dan, untuk menampilkan kembali status ‘Typing atau Sedang Mengetik’ pada WhatsApp Web; kamu cukup mengikuti beberapa langkah diatas dan hapus check list pada menu Hide Typing Status yang ada di ekstensi WA Web Plus for WhatsApp.