Banyak orang yang menganggap blog adalah alat yang tepat untuk menunjukkan kreatifitas dalam hal menulis. Seorang blogger sangat mengidamkan tampilan blognya yang elegan dengan tujuan agar para pengunjung merasa nyaman saat mengunjungi blog mereka sendiri, poin ini sangat penting bagi seorang blogger untuk mendapatkan feedback yang positif dari pengunjung.
Namun ada beberapa orang yang baru belajar mengelola blogger atau mungkin baru mengenal blogger, dan pasti mereka sedikit kesulitan dalam hal cara edit blog. Seperti salah satu masalah yang akan penulis bahas ini adalah cara menghilangkan atau menghapus ikon obeng pada blog.
Sedikit informasi untuk kamu bahwa sebenarnya fungsi dari fitur seperti ini agar mempermudah pengguna blog dalam mengedit widget di halaman blog, jadi dengan adanya ikon obeng kamu tidak harus menuju ke halaman tata letak atau dashboard blog untuk mengedit widget. Tetapi tidak ada salahnya jika kamu ingin menghapus ikon obeng di halaman blog, mungkin karena kamu merasa risih dengan ikon obeng tersebut.
1. Langkah pertama kunjungi halaman dasboard blog kamu, kemudian pilih menu THEME/TEMPLATE dan pilih EDIT HTML.
2. Langkah kedua tekan CTRL+F pada kolom edit template sampai muncul form search seperti screenshot dibawah atau cari kode seperti ini kemudian tekan ENTER.
<b:include name=’quickedit’/>
Jika sudah di temukan, kamu tinggal hapus saja kode tersebut. Sedikit catatan  biasanya kode seperti ini lebih dari satu tergantung banyaknya logo obeng pada halaman blog kamu. jika logo obeng hanya ada pada widget follow by email seperti yang saya contohkan di atas berarti hanya ada 1 kode yang ada pada template kamu. Namun tidak ada salahnya jika kamu mencari kembali kode di atas, barangkali masih ada kode logo obeng.
3. Jika kode sudah terhapus, kamu tinggal SAVE THEME dan lihat halaman blog kamu apakah logo obeng sudah hilang atau belum.