Kini instagram punya fitur pin post layaknya Twitter dan juga TikTok. Nah, untuk mengetahui cara menggunakannya simak tutorialnya pada artikel berikut ini.
Persaingan antar media sosial sekarang ini, sangat ketat sekali. Beberapa media sosial terus meluncurkan fitur unggulan agar pengguna tak bosan dan berpindah ke aplikasi yang lain. Seperti halnya yang baru baru ini diluncurkan oleh Instagram yakni fitur Pin Post. Nah, apa itu pin post mari kita cari tau bersama-sama.
Pin Post
Pin Post atau posting yang di sematkan, merupakan fitur baru yang ada di aplikasi Instagram. Mungkin teman – teman sudah tak asing karena sebelumnya fitur ini sudah ada di aplikasi TikTok maupun twitter.
Fitur tersebut biasanya digunakan untuk menyematkan postingan yang di anggap unggulan oleh pengguna.
Tak jauh berbeda dari fitur yang sudah ada di kedua aplikasi media sosial Twitter dan TikTok, fitur yang ada di Instagram pun juga berfungsi untuk menyorot postingan yang kemudian di sisipkan di feed paling atas yang ada di halaman profil pengguna.
Jadi dengan adanya fitur tersebut, kita bisa menyematkan postingan unggulan entah itu postingan feed maupun reels. Namun sayangnya kita hanya dibatasi 3 postingan saja yang bisa di sematkan di halaman profil.
Bagaimana jika kita ingin menyematkan lebih dari tiga postingan? Jawabannya belum bisa, karena nantinya akan muncul pop up peringatan, dan jika di teruskan maka postingan lama yang di sematkan akan tertindih dan digantikan. Selain fitur pin post kalian juga bisa langsung membagikan postingan instagram langsung ke aplikasi lain seperti tumbl, Facebook dan juga Twitter.
Untuk kalian yang penasaran dan ingin mencoba fitur pin post untuk akun instagram kalian, bisa mencoba caranya di bawah ini.
Tutorial
1. Buka Instagram, lalu pilih salah satu postingan bisa postingan lama. Kemudian tap 3 titik untuk memunculkan menu yang lain. Berikutnya pilih menu Sematkan ke profil anda.
2. Postingan maupun reels yang di sematkan atau di Pin Post akan terdapat icon pin. Selain pin kalian juga bisa langsung mengirim gambar atau mengupload ke jejaring media sosial yang lain dengan tap Posting ke Aplikasi Lain.
3. Tersedia 3 pilihan aplikasi yang dapat digunakan, yakni Facebook, twitter dan Tumblr. Kalian bisa pilih salah satu dengan mengaktifkan tombol di sebelah kanan. Selanjutnya kalian tinggal masuk ke akun media sosial kalian dan memberi izin akses untuk Instagram.
Kesimpulan
Menyematkan postingan dengan fitur baru Pin Post, tentu bisa menjadi cara baru untuk mengelola akun instagram kita. Dengan memanfaatkan fitur tersebut postingan lama maupun reels lama bisa di sorot dan mudah di temukan.