Cara mengetahui Informasi Lengkap Website
Ada banyak cara untuk mengetahui informasi sebuah situs salah satunya yaitu dengan bantuan layanan situs internet yang dapat membantu kita untuk mengetahui informasi lengkap sebuah website, seperti server OS, engine yang digunakan dan masih banyak lagi.
Builtwith
Builtwith situs yang digunakan untuk mengetahui informasi engine dan os apa yang digunakan di sebuah website.
https://builtwith.com/inwepo.co
Google Developers PageSpeed Test
Google pagespeed test tools yang digunakan untuk mengetahui kecepatan kinerja dari sebuah website dan memberikan solusi untuk memperbaiki kecepatannya.
https://developers.google.com/speed/pagespeed/insights/?url=inwepo.co&tab=desktop
Who.is
Who is merupakan alat tools yang digunakan untuk mencari informasi kepemilikan sebuah domain dan nama server yang digunakan.
http://who.is/whois/inwepo.co
Google Trends
Google trends digunakan untuk mencari informasi berita atau kata kunci yang sering dicari di google search engine. google trend juga bisa digunakan untuk mengetahui keyword apa yang paling banyak dicari di website yang kita inginkan.
https://www.google.co.id/trends/explore#q=inwepo
Myips.ms
Myip.ms situs yang berguna untuk mengetahui informasi dari website lain. seperti alamat ip, hosting, jumlah visitor (tidak akurat), name server dan masih banyak lagi.
Alexa.com
Kamu bisa menggunakan alexa untuk mengetahui informasi rangking sebuah website, walaupun tidak begitu tepat tetapi bisa menjadi sebuah penentu rangking dari sebuah website.
https://www.alexa.com/siteinfo/inwepo.co
Informasi ini akan kami update bila ada yang terbaru dan bila teman-teman punya informasi situs yang dapat memberikan informasi lebih silakan berkomentar.