Cara Mengekstrak File Zip Menggunakan Bot Telegram

Biasanya untuk meng-ekstrak atau membuka file Zip di HP Android kita akan menggunakan aplikasi tambahan seperti RAR, Azip Master, WinZip, dan masih banyak aplikasi lainnya. Memang sih beberapa merk smartphone yang menyediakan fitur meng-ekstrak file zip, namun tidak semua merk smartphone memiliki fitur ini. Tapi tahukah kamu bahwa meng-ekstrak atau membuka file Zip menggunakan bot di aplikasi Telegram?

Unzip Bot

Selain sebagai aplikasi chatting, Telegram juga terkenal berkat bot yang ada didalamnya. Bagaimana tidak, hanya beberapa langkah saja di bot Telegram; kamu bisa membuat berbagai macam prodak digital dengan mudah dan cepat. Salah satunya adalah mengekstrak atau membuka file Zip.

Baca Juga : Cara Buka File RAR atau ZIP yang Terkunci Password

Untuk bisa mengekstrak atau membuka file Zip, kamu memerlukan bantuan dari bot yang bernama Unzip Bot. Tidak hanya mengekstrak file Zip biasa saja, kamu juga bisa mengekstrak file Zip yang memiliki password.

Tutorial

1. Setelah aplikasi Telegram di perangkat kamu terbuka, klik ikon Search, lalu kemudian ketikkan kata kunci Unzip Bot dan pilih bot yang bernama Unzip Bot. Langsung saja klik bot tersebut. Setelah Unzip Bot terbuka, langsung saja klik tombol Start untuk menggunakan bot.

Cara Mengekstrak File Zip Menggunakan Bot Telegram

2. Klik ikon Link dan cari file Zip yang sudah kamu siapkan di geleri perangkat kamu. Klik menu File/ Berkas dan cari file zip tersebut. Pilih file zip yang ingin di-ekstrak, dan kemudian klik tombol send untuk men-upload file tersebut ke bot.

Cara Mengekstrak File Zip Menggunakan Bot Telegram

3. Bila file zip tersebut tidak dilindungi password, langsung saja klik Unzip. Namun bila file tersebut dilindungi oleh password, klik Password dan kemudian ketikkan password file zip tersebut.

4. Setelah itu, tidak perlu menunggu lama bot akan langsung meng-ekstrak file zip tersebut. Bot akan menampilkan semua file yang terdapat dalam file zip tersebut. Langsung dan pilih salah satu file yang ingin digunakan. Selesai.

Cara Mengekstrak File Zip Menggunakan Bot Telegram

5. Namun, kekurangan bot Unzip; ketika kamu sudah membuka salah salah satu file maka file-file lainnya di Zip tersebut akan secara otomatis akan menghilang. Jadi bila kamu ingin membuka file-file lainnya, maka kamu harus meng-ekstrak kembali file tersebut.

Cara Mengekstrak File Zip Menggunakan Bot Telegram

Kesimpulan

Kini hanya dengan menggunakan Unzip Bot, kamu bisa meng-ekstrak file Zip dengan menggunakan aplikasi Telegram. Meskipun bot ini memiliki kekurangan, namun hal tersebut bertujuan untuk melindungi file-file lainnya yang terdapat dalam file Zip tersebut. Telebih lagi untuk file Zip yang di-lindungi oleh password.

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Leave the field below empty!

Trending Minggu Ini

Inwepo adalah media platform yang membantu setiap orang untuk belajar dan berbagi tutorial, tips dan trik cara penyelesaian suatu masalah di kehidupan sehari-hari dalam bentuk teks, gambar. dan video.

Dengan bergabung bersama kami dan membuat 1 tutorial terbaik yang kamu miliki dapat membantu jutaan orang di Indonesia untuk mendapatkan solusinya. Ayo berbagi tutorial terbaikmu.

Ikuti Kami di Sosmed

Inwepo Navigasi

Tentang Kami             Beranda

Hubungi Kami             Panduan Penulis

Kebijakan Privasi

FAQ

Partner

Copyright © 2014 - 2024 Inwepo - All Rights Reserved.

To Top