Cara Mengatur Suara Laptop / PC dengan Dolby Audio

Dolby adalah sebuah perusahaan terkenal yang bekerja di bidang perangkat keras speaker, dolby sudah bekerja sama dengan banyak perusahaan yang membutuhkan atau bergelut pada bidang yang harus menggunakan suara speaker seperti perusahaan perfilman yang biasanya bekerja sama dengan dolby untuk menciptakan suara yang terdengar lebih nyata, lalu tak lupa juga perusahaan bioskop yang menggunakan speaker dari dolby sehingga jika terjadi penggabungan dari kedua perusahaan yaitu perfilman dan bioskop, maka akan tercipta suara yang sangat nyata.

Selain di perusahaan-perusahaan tersebut yang bekerja sama dengan dolby, perusahaan di bidang Laptop/PC rata-rata juga bekerja sama dengan dolby untuk mendapatkan pengalaman suara speaker yang bagus dan nyata, dan jika laptop/pc kamu sudah terpasang perangkat dolby, biasanya dolby memberikan aplikasi atau software untuk mengatur kualitas atau mode pada speaker dolby kamu, jika kamu penasaran, berikut tutorialnya.

Syarat:

Cara ini hanya bisa dilakukan bagi PC/Laptop yang sudah terpasang perangkat keras speaker dengan merk dolby.

Langkah:

1. Setiap PC/Laptop yang sudah terpasang speaker dengan merk dolby, pasti akan terpasang aplikasi dengan nama Dolby Audio, kamu klik pada Start menu dan ketik Dolby Audio dan buka aplikasinya.

Dolby 1

2. Pada aplikasi, kamu akan melihat 5 pilihan mode speaker dan 1 pengaturan manual, silahkan kamu sesuaikan dengan kondisi kamu saat ini, dengan mengklik pada beberapa mode, secara otomatis suara dari speaker yang keluar akan berubah sesuai pengaturan yang kamu pilih.

3. Jika kamu mengerti mengenai pengaturan equalizer, kamu bisa mengaturnya sendiri di menu Personalize.

4. Selesai.

Catatan: seperti yang pada tahap 1 sudah saya jelaskan, setiap PC/Laptop yang sudah terpasang perangkat keras speaker dari dolby, maka pada sistem operasi Originalnya atau pada saat kamu membeli Laptop/PC-nya, maka akan terpasang secara otomatis aplikasi Dolby Audio, dan jika kamu tidak memiliki aplikasi dolby audio, sebenarnya ada cara yang cukup sederhana tapi sudah untuk mendapatkan bahannya, yaitu dengan mengunduh driver software dari dolby audio tersebut sesuai dengan merk dan tipe dari Laptop/PC kamu, misalnya dalam kasus penulis adalah seperti ini “Acer Nitro 5 AN515-52 Drivers Download” dan pada hasil pencarian google, terdapat situs resmi acer yang memberikan semua driver yang biasanya dipasang pada laptop penulis.