Cara Mengaktifkan Batasan Untuk Anak-Anak di iPhone

iPhone adalah jajaran telepon pintar yang dirancang dan dipasarkan oleh Apple Inc. iPhone menggunakan sistem operasi telepon genggam iOS Apple yang dikenal dengan nama “iPhone OS” sampai pertengahan 2010, sesaat setelah peluncuran iPad. iPhone pertama diluncurkan tanggal 29 Juni 2007, antarmuka penggunanya dikembangkan secara menyeluruh di layar multisentuhnya, termasuk sebuah papan ketik virtual. iPhone memiliki konektivitas Wi-Fi dan seluler (2G, 3G dan 4G).

Berbicara tentang iPhone, pada iPhone terdapat fitur yang sangat membantu para orang tua dalam membatasi penggunaan iPhone oleh anak-anak. Restrictions atau Batasan, juga dikenal sebagai Parental Controls atau Kontrol Orang Tua, memungkinkan para orang tua mengelola fitur, aplikasi, dan konten mana yang dapat dan tidak dapat diakses anak-anak di iPhone atau iPad. Namun, sebelum kamu dapat mematikan sesuatu yang spesifik, kamu harus mengaktifkan Batasan dalam Pengaturan.

Bagian pembatasan pada aplikasi, menawarkan banyak opsi: kamu dapat membatasi aplikasi tertentu, jenis dan peringkat konten, fungsi perangkat (seperti menghapus aplikasi), pengaturan privasi, penggunaan data seluler, dan lainnya. Dengan adanya Restrictions atau Batasan ini, orang tua tidak perlu khawatir bila anak-anak menggunakan iPhone dan tidak perlu di awasi juga. Langsung saja berikut tutorialnya.

Langkah:

1. Masuk Pengaturan – Ketuk Restrictions.

Cara Mengaktifkan Batasan Untuk Anak Anak di iPhone 1

2. Ketuk Enable Restriction Masukan Passcode.

Catatan: Untuk kamu yang baru pertama kali mengaktfikan Restriction atau Batasan, ketika kamu memasukan Passcode akan muncul lagi menu Passcode yang kedua. Masukan Passcode yang sama pada menu kedua passcode.

Cara Mengaktifkan Batasan Untuk Anak Anak di iPhone 2

3. Setelah berhasil masuk Pilih batasan yang ingin kamu Nonaktifkan (Seperti menonaktifkan Safari).

Cara Mengaktifkan Batasan Untuk Anak Anak di iPhone 3

4. Setelah menonaktifkan Safari – kembali ke Layar Utama dan perhatikan, aplikasi Safari telah hilang atau disembunyikan. Bila kamu ingin menggunakan Safari – aktifkan Safari pada RestrictionIkuti dari langkah 1 – 3.

Cara Mengaktifkan Batasan Untuk Anak Anak di iPhone 4

Demikian tutorial cara mengaktifkan batasan untuk anak-anak di iPhone. Semoga bermanfaat.

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Leave the field below empty!

Trending Minggu Ini

Inwepo adalah media platform yang membantu setiap orang untuk belajar dan berbagi tutorial, tips dan trik cara penyelesaian suatu masalah di kehidupan sehari-hari dalam bentuk teks, gambar. dan video.

Dengan bergabung bersama kami dan membuat 1 tutorial terbaik yang kamu miliki dapat membantu jutaan orang di Indonesia untuk mendapatkan solusinya. Ayo berbagi tutorial terbaikmu.

Ikuti Kami di Sosmed

Inwepo Navigasi

Tentang Kami             Beranda

Hubungi Kami             Panduan Penulis

Kebijakan Privasi

FAQ

Partner

Copyright © 2014 - 2024 Inwepo - All Rights Reserved.

To Top