Cara Membuka Email Lain di Gmail

Pada 26 Oktober 2018, Google mengumumkan bahwa pengguna Gmail berhasil menembus 1,5 miliar pengguna aktif. Angka tersebut telah naik 33% dari sebelumnya yang telah mencapai 1 miliar pengguna pada Februari 2016.

Gmail

Gmail sendiri saat ini memang menjadi favorit banyak pengguna internet, karena dengan memiliki akun Gmail, seseorang sudah bisa mengakses atau memiliki akun YouTube, Google Drive, hingga Google My Business.

Selain alasan di atas masih ada alasan lain di mana dengan menggunakan Gmail, seorang pengguna internet juga bisa mengakses email lain, seperti Yahoo Mail, Hotmail, GMX Mail, dan layanan email lain di akun Gmail yang dikelola.

Baca Juga: Cara Membuat Ribuan Alamat Email dari Satu Akun Gmail

Misal, kamu memiliki email di Hotmail, maka kamu bisa mengaksesnya di akun Gmail. Adapun akses yang diberikan adalah menerima dan mengirim pesan.

Jika kamu ingin mengakses email lain di Gmail, kamu bisa melihat cara-caranya di bawah ini.

Tutorial

1. Masuk ke akun Gmail kamu, kemudian pilih logo gir dan klik setelan.

 

Cara Membuka Email Lain di Gmail 1

2. Pilih akun dan impor  – periksa email dari akun lain  – tambahkan akun email.

Cara Membuka Email Lain di Gmail 2

3. Masukkan alamat email lain yang kamu punya – tautkan akun dengan Gmailify.

Cara Membuka Email Lain di Gmail 3

4. Ketika kamu berhasil menautkan akun email lain di Gmail, maka akan muncul pemberitahuan “Anda telah di-Gmailify.”

Cara Membuka Email Lain di Gmail 4

5. Silakan cek kotak masuk, maka pesan yang ada di email lain yang ditautkan akan masuk di akun Gmail.

6. Proses selesai.

Dengan menerapkan cara-cara di atas, pesan yang dikirim ke akun email lain akan masuk ke Gmail. Selain itu, kamu juga bisa mengirimkan pesan menggunakan akun email lain menggunakan Gmail.

Adapun untuk menghentikan aksesnya, cukup klik setelan, akun dan impor, kemudian pilih periksa email dari akun lain. Setelah itu, pastikan kamu memilih batalkan tautan.

Demikian tutorial cara membuka email lain di Gmail. Semoga bermanfaat.

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Trending Minggu Ini

Inwepo adalah media platform yang membantu setiap orang untuk belajar dan berbagi tutorial, tips dan trik cara penyelesaian suatu masalah di kehidupan sehari-hari dalam bentuk teks, gambar. dan video.

Dengan bergabung bersama kami dan membuat 1 tutorial terbaik yang kamu miliki dapat membantu jutaan orang di Indonesia untuk mendapatkan solusinya. Ayo berbagi tutorial terbaikmu.

Ikuti Kami di Sosmed

Inwepo Navigasi

Tentang Kami             Beranda

Hubungi Kami             Panduan Penulis

Kebijakan Privasi

FAQ

Partner

Copyright © 2014 - 2023 Inwepo - All Rights Reserved.

To Top