Cara Membuat Video Live Streaming di LINE

Video Live Streaming adalah sebuah video yang di siarkan langsung melalui media internet. Kita dapat menonton acara yang pengguna buat secara langsung di waktu yang sama.

Tidak hanya aplikasi Youtube, Instagram, Facebook, Bigo dan aplikasi live streaming lainya ternyata LINE juga memiliki dan mengembangkan fitur video live streaming. Saat ini kamu pengguna dari Indonesia dapat menggunakan fitur video live streaming di LINE.

LINE merupakan aplikasi instant messaging yang dahulunya terkenal dengan inovasi stiker di dalam fitur chatnya. Tidak mau ketinggalan dengan perkembangan trend aplikasi sosial media lainnya kini LINE telah merilis fitur Video live streaming.

Untuk saat ini video live streaming hanya dapat digunakan pada fitur grup LINE saja. Video live streaming di grup ini pastinya akan sangat membantu para komunitas digrup belajar dan berbagi informasi untuk mempermudah member-nya mendapatkan informasi secara langsung yang akan di bagikan melalui video live. Berikut cara mengaktifkan fitur video live streaming di grup LINE.

1. Buka grup LINE yang kamu miliki.

2. Pilih menu bar icon telepon di atas.

3. Pilih menu Live.

4. Tap tombol lingkaran untuk memulai streaming video.

5. Tap pada layar video untuk menampilkan menu. Tap icon X untuk mengakhiri streaming video.

Selesai.

Kekurangan dari video live streaming di grup LINE ini yaitu hanya dapat dibuat oleh 1 orang/member saja di grup. Jadi untuk member lainya yang ingin live streaming harus bergantian dengan member lainya di 1 grup LINE dan live streaming ini tidak dapat ditonton oleh teman atau pengguna diluar grup LINE.

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Leave the field below empty!

Trending Minggu Ini

Inwepo adalah media platform yang membantu setiap orang untuk belajar dan berbagi tutorial, tips dan trik cara penyelesaian suatu masalah di kehidupan sehari-hari dalam bentuk teks, gambar. dan video.

Dengan bergabung bersama kami dan membuat 1 tutorial terbaik yang kamu miliki dapat membantu jutaan orang di Indonesia untuk mendapatkan solusinya. Ayo berbagi tutorial terbaikmu.

Ikuti Kami di Sosmed

Inwepo Navigasi

Tentang Kami             Beranda

Hubungi Kami             Panduan Penulis

Kebijakan Privasi

FAQ

Partner

Copyright © 2014 - 2024 Inwepo - All Rights Reserved.

To Top