Cara Membuat Stopwatch dengan Javascript

Stopwatch sering kali digunakan dalam membuat perhitungan atau kalkulasi suatu kegiatan maupun obyek. Pada web, kita dapat menambahkan komponen stopwatch menggunakan beberapa bahasa pemrograman yang di khususkan untuk mensimulasi perhitungan waktu seperti halnya stopwatch pada umumnya. Pada artikel kali ini, kita akan membuat stopwatch menggunakan bahasa pemrograman Javascript.

Langkah:

1. Terlebih dahulu, buatlah file yang bernama index.html dengan isi dari file sebagai berikut:

<html>
<head>
    <title>Inwepo Stopwatch</title>
    <style></style>
</head>
<body>
</body>
</html>

2. Pada bagian <body> , masukkan kode berikut:

<div class="stopwatch"></div> 
<script src="script.js"></script>

Nantinya, konten pada bagian <body> akan menjadi seperti berikut:

<body>
  <div class="stopwatch"></div> 
  <script src="script.js"></script>
</body>

3. Pada bagian <style> , masukkan kode berikut:

.stopwatch {
  display: inline-block;
  background-color: white;  
  border: 1px solid #eee;
  padding: 5px;
  margin: 5px;
}

.stopwatch span {
  font-weight: bold;
  display: block;
}

.stopwatch button {
  margin-top: 5px;
  margin-right: 5px;
  text-decoration: none;
}

Nantinya, konten pada bagian <style> akan menjadi seperti berikut:

<style>
  .stopwatch {
    display: inline-block;
    background-color: white;
    border: 1px solid #eee;
    padding: 5px;
    margin: 5px;
  }

  .stopwatch span {
    font-weight: bold;
    display: block;
  }
  
  .stopwatch button {
    margin-top: 5px;
    margin-right: 5px;
    text-decoration: none;
   }
</style>

4. Lalu, buatlah file yang bernama script.js dengan isi dari file sebagai berikut:

var Stopwatch = function(elem, options) {
    // Pengaturan Default
    options = options || {};
    options.delay = options.delay || 1;

    // Deklarasi Keperluan Variabel
    var timer       = createTimer(),
        startButton = createButton("start", start),
        stopButton  = createButton("stop", stop),
        resetButton = createButton("reset", reset),
        offset,
        clock,
        interval;
   
    // Elemen Di Tambahkan     
    elem.appendChild(timer);
    elem.appendChild(startButton);
    elem.appendChild(stopButton);
    elem.appendChild(resetButton);
    
    // Pembuatan Waktu
    function createTimer() {
      return document.createElement("span");
    }

    // Pembuatan Tombol / Aktivasi Program
    function createButton(action, handler) {
      var a = document.createElement("button");
      a.href = "#" + action;
      a.innerHTML = action;
      a.addEventListener("click", function(event) {
        handler();
        event.preventDefault();
      });
      return a;
    }
    
    // Jalankan Program
    function start() {
      if (!interval) {
        offset   = Date.now();
        interval = setInterval(update, options.delay);
      }
    }
    
    // Hentikan Program
    function stop() {
      if (interval) {
        clearInterval(interval);
        interval = null;
      }
    }
    
    // Kembalikan Ke Awal (Reset)
    function reset() {
      clock = 0;
      render(0);
    }
    
    // Atur Perubahan Waktu
    function update() {
      clock += delta();
      render();
    }
    
    // Menyesuaikan Waktu Dengan Frame Yang Di Tetapkan
    function render() {
      timer.innerHTML = clock/1000; 
    }
    
    // Hitung Delta-nya
    function delta() {
      var now = Date.now(), d = now - offset;      
      offset = now;
      return d;
    }
    
    //Inisalisasi Data Global & Local
    this.start  = start;
    this.stop   = stop;
    this.reset  = reset;

    // Inisialisasi 
    reset();
};
  
// Panggil Elemen-nya & Tampilkan Komponen Stopwatch  
var elems = document.getElementsByClassName("stopwatch");
  
for (var i=0, len=elems.length; i<len; i++) {
  new Stopwatch(elems[i]);
}

Jangan lupa untuk menyimpan hasil dari kode yang telah dimasukkan kedalam file.

5. Jalankan file index.html melalui browser. Jika berhasil, nantinya akan muncul komponen stopwatch beserta dengan fitur start, stop, dan reset yang dapat kita gunakan.

Demikian tutorial cara membuat stopwatch dengan Javascript. Semoga bermanfaat.

1 Comment

1 Comment

  1. andika

    Maret 19, 2021 at 15:36

    cara mengambil waktu stopwatch terus dimasukan ke database bagaimana ya kak?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Leave the field below empty!

Trending Minggu Ini

Inwepo adalah media platform yang membantu setiap orang untuk belajar dan berbagi tutorial, tips dan trik cara penyelesaian suatu masalah di kehidupan sehari-hari dalam bentuk teks, gambar. dan video.

Dengan bergabung bersama kami dan membuat 1 tutorial terbaik yang kamu miliki dapat membantu jutaan orang di Indonesia untuk mendapatkan solusinya. Ayo berbagi tutorial terbaikmu.

Ikuti Kami di Sosmed

Inwepo Navigasi

Tentang Kami             Beranda

Hubungi Kami             Panduan Penulis

Kebijakan Privasi

FAQ

Partner

Copyright © 2014 - 2024 Inwepo - All Rights Reserved.

To Top