Cara Membuat Stiker Animasi di WhatsApp Android

WhatsApp saat ini merupakan salah satu aplikasi messengger yang paling banyak dan populer digunakan oleh semua kalangan di dunia. Meski begitu, pihak developer WhatsApp seakan terlihat selalu terlambat dalam menambahkan fitur-fitur baru yang ada dalam aplikasinya. Salah satunya adalah fitur stiker animasi. Stiker animasi yang di luncurkan pada bulan juli kemarin ternyata sudah dimiliki lebih awal oleh para pesaingnya seperti LINE dan Telegram.

Tapi seperti kata pepatah yang mengatakan bahwa lebih baik terlambat dari pada tidak sama sekali. Setelah fitur stiker animasi milik WhatsApp keluar, stiker ini disambut dengan baik oleh penggunanya. Pada awal peluncuran stiker animasi ini hanya masuk pada versi beta tapi untuk saat ini semua bisa menggunakan fitur tersebut.

Baca Juga : Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp dengan Gambar Sendiri

Stiker Animasi Whatsapp

Seperti yang kita ketahui stiker merupakan cara berkomunikasi yang cukup digemari di WhatsApp, apalagi sekarang terdapat tambahan animasi yang bisa kita lihat. Tentunya hal ini menambah keseruan ketika berkirim pesan kepada teman ataupun kolega. Karena keseruan tersebut mungkin tak sedikit dari kalian yang mungkin ingin membuat stiker animasi sendiri. Nah, caranya pun ternyata cukup gampang asal mengikuti tutorial di bawah ini dengan baik kamu pasti bisa membuat stiker animasi mu sendiri.

Video Tutorial

YouTube video

Tutorial

1. Langkah pertama adalah aplikasi Isticker jadi unduh dan install terlebih dahulu aplikasi Isticker.

2. Buka Google Chrome lalu ketikan animated GIF atau cari gambar GIF. Lalu jika sudah ketemu yang sesuai tap dan tahan pada gambar berikutnya tap menu Download Gambar.

1 1

3. Masuk ke situs Ezgif.com, pilih menu Webp lalu pilih GIF to Webp kemudian unggah file GIF yang di unduh sebelumnya dengan tap Pilih File. Berikutnya tap menu Upload.

2 1

4. Tap Convert to Webp, Selanjutnya tap menu Resize untuk mengubah ukuran. Pastikan untuk mengisi Widht dan Height di 512. Jika sudah tap Resize image. Jangan lupa untuk mendownload gambar yang sudah di resize biasanya hasil download akan bernama Ezgif dibagian depan.

3 1

5. Buka aplikasi Isticker lalu tap menu Izinkan, berikutnya tap icon plus untuk mulai menambahkan stiker baru.

4 1

6. Masukkan gambar sembarang kemudian tap menu POTONG lalu tap SIMPAN. Ingat jangan gunakan tombol kembali bila sudah langsung tap tombol HOME.

5 1

7. Masuk ke File Manager lalu tap 3 titik yang ada di pojok kanan terus pilih Tampilkan berkas tersembunyi. Cari dan buka folder Isticker lalu pilih folder .stickers

6 1

8. Pilih folder istickerdir – tap dan tahan file isticker tanpa head, lalu tap menu Ganti Nama dan salin nama file tersebut.

7

9. Cari file yang telah kamu unduh dari ezgif.com, lalu rename sesuai nama isticker yang kamu salin tadi. Selanjutnya buka recent app kemudian pilih Isticker, lalu tap menu TAMBAHKAN KE WHATSAPP.

8

10. Masuk ke aplikasi WhatsApp, lalu coba secara otomatis sticker animasi yang telah kamu buat.

9

Demikian Cara Membuat Stiker Animasi di WhatsApp Android, buat kamu pengguna whatsapp sejati harus mencoba fitur ini. Fitur ini akan membuat chat kamu dengan teman di group jauh lebih menarik dengan adanya stiker animasi.

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Leave the field below empty!

Trending Minggu Ini

Inwepo adalah media platform yang membantu setiap orang untuk belajar dan berbagi tutorial, tips dan trik cara penyelesaian suatu masalah di kehidupan sehari-hari dalam bentuk teks, gambar. dan video.

Dengan bergabung bersama kami dan membuat 1 tutorial terbaik yang kamu miliki dapat membantu jutaan orang di Indonesia untuk mendapatkan solusinya. Ayo berbagi tutorial terbaikmu.

Ikuti Kami di Sosmed

Inwepo Navigasi

Tentang Kami             Beranda

Hubungi Kami             Panduan Penulis

Kebijakan Privasi

FAQ

Partner

Copyright © 2014 - 2024 Inwepo - All Rights Reserved.

To Top