Cara Melaporkan Postingan Hoaks di Facebook

Saat ini, media sosial yang paling dikenal oleh publik ada 4, yaitu Facebook, Twitter, Youtube, dan Instagram. Dari semua media sosial tersebut, Facebook menjadi media sosial yang paling bermasalah dengan berita palsu atau hoaks.

Sebentar lagi Indonesia akan mengadakan pemilu, dan yang namanya hoaks pasti akan sangat mudah kita temukan di media sosial besutan Mark Zuckerberg tersebut. Kamu yang sering bermain Facebook pasti sering menjumpai beberapa postingan yang berbau hoaks.

Berbicara tentang masalah hoaks di Facebook, sebenarnya kamu bisa melaporkannya. Jika kamu bingung bagaimana cara melaporkannya, kamu bisa menyimak tutorial di bawah ini.

Langkah:

1. Masuk ke akun Facebook kamu.

2. Cari postingan yang berbau hoaks.

3. Jika postingan sudah ditemukan, silakan klik tiga titik horisontal.

4. Pilih berikan masukan tentang postingan ini.

hoaks1

5. Pilih berita palsu  – kirim.

hoaks min

6. Proses selesai.

Untuk kamu yang masih ragu akan kebenaran suatu berita yang diposting orang lain, ada baiknya kamu belajar terlebih dahulu mengenali ciri-ciri berita palsu atau hoaks.

Untuk mempelajarinya, kamu bisa memanfaatkan situs yang bernama Belajar Menjaga https://belajarmenjaga.fb.com Di situs tersebut kamu bisa belajar mengenali berita palsu dengan mengikuti kuisnya. Ada 5 kuis yang harus kamu jawab dan apabila nilai kamu sempurna, maka bisa dipastikan kamu sudah mengenali berita palsu.

Demikian tutorial cara melaporkan postingan hoaks di Facebook. Semoga bermanfaat.

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Trending Minggu Ini

Inwepo adalah media platform yang membantu setiap orang untuk belajar dan berbagi tutorial, tips dan trik cara penyelesaian suatu masalah di kehidupan sehari-hari dalam bentuk teks, gambar. dan video.

Dengan bergabung bersama kami dan membuat 1 tutorial terbaik yang kamu miliki dapat membantu jutaan orang di Indonesia untuk mendapatkan solusinya. Ayo berbagi tutorial terbaikmu.

Ikuti Kami di Sosmed

Inwepo Navigasi

Tentang Kami             Beranda

Hubungi Kami             Panduan Penulis

Kebijakan Privasi

FAQ

Partner

Copyright © 2014 - 2023 Inwepo - All Rights Reserved.

To Top