Untuk memudahkan permainan di game Genshin Impact salah satunya yaitu dengan menggunakan cheat. Cheat merupakan sebuah program yang sengaja dibuat untuk memudahkan para pemain yang ingin memiliki nilai atau kemampuan lebih. Dalam program cheat biasanya memiliki fitur-fitur istimewa contohnya lari cepat, damage lebih besar dan lainnya, biasanya dalam membuat program tersebut dengan memanfaatkan bug dalam game tersebut.
Genshin Impact
Genshin Impact adalah game role-playing (RPG) yang saat ini sedang viral dan banyak dimainkan oleh pecinta game. Dengan grafis yang memukau dan sistem battle yang tergolong cukup kompleks menjadi salah satu pilihan pecinta game RPG. Dengan sistem yang kompleks maka wajar saya jika membutuhkan data game hingga 80 GB.
Pemain dapat menggunakan tujuh karakter elemen untuk melawan musuh. Ketujuh karakter elemen tersebut yaitu Pyro (api), Anemo (angin), Hydro (air), Electro (listrik), Geo (tanah), Cryo (es), dan Dendro (alam).
Silakan ikuti langkah demi langkah sesuai petunjuk untuk dapat mencoba cheat Genshin Impact di Android.
Script Genshin Impact & Virtual
Cara Untuk pengguna Android Non-Root
1. Pastikan kamu sudah menginstall game Genshin Impact di PlayStore.
2. Selanjutnya install aplikasi Virtual Space mod yang sudah mendukung GameGuardian.
3. Apabila sudah menginstall aplikasi virtual space, jalankan virtual space-nya, selanjutnya clone APK Genshin Impact ke virtual dengan memilih ikon + (plus).
4. Selanjutnya install Apk GameGuard1an, setelah terinstall nanti ada 2 icon GG, buka icon yang SW, lalu pilih default untuk menginstall GameGuardian lagi agar GameGuardian tersebut mendapatkan instalan dengan nama random.
5. Selanjutnya clone GameGuardian dengan nama random di virtual space.
6. Jalankan game Genshin Impact nya di virtual.
7. Selanjutnya saat sudah di dalam permainan, jalankan Gameguardian di Virtual lalu lakukan setting terlebih dahulu pada Gameguardian.
Catatan: Apabila icon GameGuardian tidak terlihat pop-up saat dijalankan, silakan masuk ke pengaturan Android – Aplikasi Terinstall/Installed Apps – Pilih aplikasi virtual, misal DualSpace, lalu pilih Izin lainnya/Other Permissions – Display pop-up windows – Accept/terima/izinkan.
8. Selanjutnya setting GG, dan jika sudah di dalam permainan, jalankan script cheat-nya sesuai petunjuk.
9. Jalan script cheat dengan memilih menu “Execute script” icon Play- Pilih dan cari file script yang sudah di download sebelumnya (Biasanya di dalam folder download).
10.Gunakan fitur script sesuai kebutuhan. Selesai.
Cara Agar Tidak Download Data Cache Ulang di Non Root
Agar tidak mendownload ulang data cache pada Dual Space virtual Mod GG silakan copy folder /storage/emulated/0/Android/data/com.miHoYo.GenshinImpact/ ke folder:
/storage/emulated/0/Android/data/com.tencent.mobileqqx/tencent/0/
Cara Untuk pengguna Android root
1. cara untuk pengguna root sama saja dengan pengguna non-root. Perbedaannya hanya tidak perlu menggunakan aplikasi virtual. Kamu dapat langsung menjalankan GameGuardian tanpa bantuan atau melalui aplikasi Virtual.
Catatan penting: Sangat disarankan saat mencoba menggunakan akun akun baru, jangan menggunakan akun utama atau akun lv tinggi. Penulis tidak bertanggung jawab jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan pada akun kamu.
Wardanarich
Maret 29, 2022 at 10:56
Bang kenapa pas game tinggal maen, pada saat log in game data eror silahkan log in ulang. Itu kenapa iya bang
Mr Ade
April 7, 2022 at 16:12
itu virtualnya. coba pakai vmos saja.