Cara Membuat Katalog Online di Android

Menjadi seorang wirausahawan sukses pastinya menjadi dambaan semua orang, namun tidak dapat dipungkiri untuk menjadi seorang yang sukses di perlukan sebuah strategi yang matang, hal itu agar mampu menarik konsumen untuk membeli produk kamu.

Pada saat ini sudah banyak wirausaha yang berlari pada pasar online, karena untuk saat ini memiliki toko online sangatlah menjanjikan terutama pada sistem keamanan yang sudah jauh lebih baik sehingga orang sudah tidak takut untuk berbelanja secara online.

Selain itu juga pada saat ini merupakan masa dimana semua orang menginginkan segala sesuatu yang serba praktis, cepat dan instant.

Cukup dengan menggunakan smartphone, semua orang bisa membeli berbagi barang dengan harga yang jauh lebih murah ketimbang datang langsung ke counter.

Oleh sebab itu dalam bisnis online pastilah membutuhkan katalog untuk mempermudah customer memilih barang yang diinginkan. Pada saat ini sudah banyak aplikasi yang mampu membuat katalog online untuk mendukung usaha online.

Berikut ini trik bagaimana membuat katalog produk dengan cepat dan mudah dengan smartphone Android.

Video Tutorial

YouTube video

Cara Membuat Katalog Online di Android

1. Download dan install dahulu aplikasi yang bernama Quick Sell di Google Play Store kamu.

2. Masuk ke aplikasi dengan akun Google kamu atau juga bisa menggunakan akun Facebook yang kamu miliki. Selanjutnya masukkan nama brand kamu, tipe mata uang dan juga nomor telepon untuk verifikasi.

A22 18

3. Sekarang pilih sebagai apakah kamu, bisa reseller, distributor, atau mungkin juga yang lain. Kemudian tambahkan foto dari produk yang ingin kamu jual dengan tap menu Open Gallery.

B22 16

4. Setelah foto berhasil dimasukkan tap pada foto produk untuk menambahkan keterangan produk seperti harga, warna, dan lain sebagainya.

C21 16

5. Tap ceklis di bagian atas jika sudah selesai -Lalu pilih Share Catalogue untuk mulai membagikan produk kamu ke publik.

D8 11

6. Copy pada link yang muncul dan buka di browser kamu untuk melihat tampilan katalog yang sudah kamu buat.

E5 6

7. Kamu juga bisa mengirimkannya ke WhatsApp dengan tap icon WhatsApp.

F1 4

Demikian cara membuat katalog online di Android. Selamat mencoba

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Leave the field below empty!

Trending Minggu Ini

Inwepo adalah media platform yang membantu setiap orang untuk belajar dan berbagi tutorial, tips dan trik cara penyelesaian suatu masalah di kehidupan sehari-hari dalam bentuk teks, gambar. dan video.

Dengan bergabung bersama kami dan membuat 1 tutorial terbaik yang kamu miliki dapat membantu jutaan orang di Indonesia untuk mendapatkan solusinya. Ayo berbagi tutorial terbaikmu.

Ikuti Kami di Sosmed

Inwepo Navigasi

Tentang Kami             Beranda

Hubungi Kami             Panduan Penulis

Kebijakan Privasi

FAQ

Partner

Copyright © 2014 - 2024 Inwepo - All Rights Reserved.

To Top