Pada setiap perangkat smartphone, memiliki fitur screenshot pada perangkatnya masing-masing. Misalkan kita melakukan screenshot layar dengan menekan secara bersamaan tombol volume minus (-) dan tombol kunci. Ada juga beberapa smartphone, yang melakukan screenshot layar dengan menekan secara bersamaan tombol menu dan tombol kunci, dan sebagainya.
Namun, apabila ada salah satu tombol yang tidak berfungsi atau rusak, maka kamu tidak bisa melakukan screenshot layar di smartphone kamu. Tenang saja, kamu masih bisa melakukan screenshot layar dengan aplikasi yaitu AZ Screen Recorder yang dikhususkan untuk merekam layar di smartphone, dan aplikasi ini memiliki fitur screenshot sehingga kamu bisa melakukan screenshot layar tanpa harus menekan tombol apapun.
Penulis akan memberikan tutorial cara screenshot layar dengan AZ Screen Recorder. Hal ini berguna untuk melakukan tangkap (screenshot) layar pada smartphone Android yang akan menjadi file gambar.
Langkah:
1. Buka menu utama pada smartphone Android kamu.
2. Buka aplikasi AZ Screen Recorder. Apabila kamu belum memasang aplikasi AZ Screen Recorder di Android kamu, kamu bisa memasang aplikasi AZ Screen Recorder di Play Store. Tunggu beberapa saat sampai muncul float button khusus.
3. Tekan ikon Float button – Pilihlah ikon Kamera / Screenshot untuk menangkap layar (screenshot) smartphone.
4. Berikut hasilnya.
Selesai.
Jadi, kamu bisa melakukan tangkap (screenshot) layar pada smartphone Android kamu yang biasanya tujuan bersifat pamer dan informasi. Pamer disini maksudnya ada seorang yang menyelesaikan main game online dengan ranking terbaik (top global). Kemudian, hasil ranking tersebut di screenshot untuk menunjukkan gambar tersebut ke grup game online di sosmed. Sedangkan, informasi disini maksudnya menyebarkan suatu informasi yang positif dan penting ke grup di sosmed agar mendapat informasi yang awalnya tidak tahu menjadi tahu.
Demikian tutorial cara screenshot layar Android dengan AZ Screen Recorder. Selamat mencoba.