Cara Repeat Video Youtube Otomatis di Android

Youtube adalah salah satu situs yang paling sering dikunjungi orang di dunia. Situs berbagi video ini memang berkembang pesat semenjang tahun pendiriannya, 2005. Bahkan banyak yang klaim Youtube sudah bisa menggantikan peran televisi. Video yang disuguhkan oleh Youtube sangatlah beragam. Mulai dari musik, tutorial make-up, lifestyle, vlog para selebriti, games, sampai ceramah keagamaan pun tersedia di situs ini.

Sejak diambil alih oleh Google, Youtube menjadi sebuah aplikasi yang bisa diakses oleh pengguna smartphone Android seluruh dunia. Video-video di Youtube bisa dinikmati kapanpun dan dimanapun. Salah satu fitur dari Youtube ini sendiri adalah Loop, yaitu fitur yang memiliki kemampuan untuk mengulang/me-repeat video secara otomatis. Namun ini tidak terjadi pada aplikasi Youtube pada smartphone Android.

Pengguna smartphone Android tak perlu khawatir karena ada alternatif yang cukup mudah untuk bisa me-repeat video di Youtube. Berikut langkah-langkahnya.

Tutorial

1. Buka aplikasi Youtube di smartphone kamu.

Screenshot 20200229 084744 YouTube

2. Ketikkan judul video yang diinginkan untuk di-repeat, kemudian tap icon kaca pembesar pada keypad.

3. Akan tampil banyak video, pilihlah video yang dimaksud.

4. Setelah video terbuka, tap dan hold icon save.

5. Muncul tampilan seperti di bawah. Pilih “+NEW PLAYLIST”. Maka akan muncul tampilan sebagai berikut.

6. Ketikkan judul yang diinginkan, lalu tap “CREATE”.

7. Di bawah layar smartphone kamu akan muncul tampilan sebagai berikut. Tap tulisan ‘”SEE LIST”.

8. Playlist kamu sedang ditampilkan. Lalu tap icon “Play” berwarna merah untuk memainkan playlist.

9. Video akan dimainkan. Kemudian tap icon segitiga di bawah video yang sedang dimainkan, sebagaimana ditunjukkan berikut.

10. Tap icon “Repeat” agar video bisa diulang otomatis.

11. Selesai. Video YouTube di smartphone kamu sudah dapat di-repeat secara otomatis.

Demikian tutorial yang bisa kami sampaikan. Mudah-mudahan bermanfaat.