Cara Menghilangkan Mode Headset di HP yang Tidak Terpasang

Sebagai pengguna smartphone pasti sering menggunakan headset untuk berbagai kegiatan seperti mendengarkan musik dan untuk telepon bahkan sekarang yang sedang musim sekolah online pasti butuh headset agar lebih fokus mendengarkan.

Namun kadang ada beberapa masalah saat kamu menggunakan headset. Seperti muncul icon terpasang headset (mode headset) padahal kita tidak sedang menggunakan headset. Kalian pernah mengalami tidak? Jika terjadi hal ini biasanya audio dari smartphone tidak akan muncul suara. Saat hal itu terjadi kalian dapat melakukan beberapa cara untuk menyelsaikan masalah tersebut salah satunya adalah merestart smartphone.

Mode Headset

 

Mode headset biasanya akan muncul saat kita memasang headset diport android masing-masing. Saat mode headset audio akan muncul pada speaker headset saja, sehingga hanya kita saja yang dapat dengar apa yang sedang kita dengarkan atau putar. Gangguan mode headset dapat terjadi karena ada beberapa masalah dismartphone. Hal tersebut dapat terjadi karena lag atau bug, bisa juga terjadi kesalahan sistem pada smartphone. Tenang saja hal tersebut dapat kamu atasi dengan beberapa cara untuk mengembalikan smartphone seperti sebelumnya. Beberapa cara tersebut antara lain merestart smartphone, pasang dan lepas headset dan terakhir lap atau bersihkan port headset. Yuk simak tutorial dari beberapa cara yang udah disebutkan.

Tutorial

1. Merestart ulang smartphone

Dokumen 51 2 1

Mode terpasang headset dismartphone mungkin saja terjadi error atau bug pada sistem sehingga muncul mode headset. Dengan melakukan restart kamu dapat memulihkan sistem androidmu, dan mode headset dapat hilang. Untuk merestart handphone yang harus kamu lakukan adalah:

  1. Tekan lama tombol on/off.
  2. Kemudian akan muncul dilayar untuk memilih matikan perangkat atau memulai ulang.
  3. Untuk restart ulang kamu dapat memilih menu memulai ulang.
  4. Setelah itu handphonemu akan restart ulang.

2. Pasang dan lepas headsetmu

Dokumen 50 2

Kalau cara pertama gagal, kamu dapat mencoba dengan cara memasang dan melepas headset pada port smartphone. Cara ini dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut:

  1. Memasang kembali headset, kemudian tunggu beberapa saat sambil tekan atau putar colokan headset.
  2. Dengan waktu yang bersamaan nyalakan music untuk mengetes apakah audio sudah keluar suara.
  3. Setelah itu, kamu dapat melepas headset.
  4. Jika berhasil audio akan muncul saat kamu telah melepas headset. 

3. Lap atau bersihkan port headset

Dokumen 51 3

Setelah kedua cara diatas sudah kamu lakukan dan masih aja tidak bisa. Kamu dapat mencoba cara terakhir yaitu membersihkan port headset dengan tissue. Hal ini patut dicoba dikarenakan mungkin saja port headset smartphone kotor atau terkena air dan menimbulkan masalah pada port headset sehingga smartphone menjadi mode headset. Cara ini dapat kamu lakukan dengan:

  1. Kamu dapat membersihkan port headsetmu dengan tissue atau cotton bud.
  2. Bersihkan port dengan pelan dan hati-hati sampai bersih atau airnya hilang.
  3. Setelah port sudah dibersihkan otomatis mode headset akan hilang.

Kesimpulan

Sekian beberapa tips yang dapat dishare, semoga masalah yang ada pada smartphonemu lekas membaik. Untuk menghindari masalah-masalah yang terjadi pada smartphonemu hal yang dapat kamu lakukan untuk menghindarinya yaitu dengan cara seperti membersihkan cache atau sampah dismartphonemu, jangan gunakan headset terlalu lama, lepas dan pasang headset secara hati-hati, jangan mengunduh apk yang terlalu besar sesuaikan dengan kapasitas smartphone yang dimiliki. Hal diatas dapat kamu lakukan untuk menghindari lag dan bug pada handphonemu sehingga mode headset dapat kamu cegah.

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Trending Minggu Ini

Inwepo adalah media platform yang membantu setiap orang untuk belajar dan berbagi tutorial, tips dan trik cara penyelesaian suatu masalah di kehidupan sehari-hari dalam bentuk teks, gambar. dan video.

Dengan bergabung bersama kami dan membuat 1 tutorial terbaik yang kamu miliki dapat membantu jutaan orang di Indonesia untuk mendapatkan solusinya. Ayo berbagi tutorial terbaikmu.

Ikuti Kami di Sosmed

Inwepo Navigasi

Tentang Kami             Beranda

Hubungi Kami             Panduan Penulis

Kebijakan Privasi

FAQ

Partner

Copyright © 2014 - 2023 Inwepo - All Rights Reserved.

To Top