Cara Mengetik Otomatis Menggunakan Suara di HP Android
Seiring dengan kemajuan jaman dan teknologi, ada banyak sekali aplikasi-aplikasi bermanfaat yang dibuat untuk mempermudah kegiatan sehari-hari masyarakat. Salah satu aplikasi bermanfaat tersebut adalah aplikasi Speechnotes.
Aplikasi Speechnotes
Aplikasi Speechnote berfungsi untuk mengubah suara menjadi sebuah teks. Mungkin di Play Store terdapat banyak sekali yang menyedikan manfaat yang sama dengan aplikasi Speechnotes. Namun bila berbicara masalah hasil, aplikasi Speechnotes memiliki hasil terbaik karena memiliki kesalahan paling kecil dibandingkan dengan aplikasi lainnya. Kesalahan teks hasil rekaman suara dapat terjadi karena banyaknya orang yang berbicara dalam satu ruangan/tempat atau rendahnya suara/vocal pembicara.
Manfaat aplikasi Speechnotes
Dalam kehidupan sehari-hari, ada banyak sekali situasi dimana kamu harus mendengarkan informasi ataupun penjelasan dari pihak lain. Untuk bisa mengurangi resiko salah dengar maupun informasi atau penjelasan yang terlewatkan, aplikasi Speechnotes akan sangat membantu kegiatan kamu.
Baca Juga: Cara Cepat Mengetik Teks Dengan Perintah Suara di Android Tanpa Aplikasi
Menariknya lagi, selain kamu akan mendapatkan teks lengkap dari informasi yang kamu dengarkan kamu juga bisa lho mengirimkan teks informasi tersebut ke aplikasi chatting seperti WhatsApp dan Telegram.
Tutorial
1. Download dulu aplikasi yang bernama Speechnotes di Play Store. Setelah aplikasi berhasil terinstall, buka aplikasi Specchnotes untuk langsung menggunakan aplikasi.
2. Atur dulu bahasa yang akan digunakan, klik ikon titik tiga dipojok kanan atas dan pilih fitur Switch Language. Pilih bahasa yang ingin digunakan, bila ingin menggunakan Bahasa Indonesia, langsung saja klik Bahasa Indonesia.
3. Sedangkan untuk menggunakan aplikasi, kamu cukup klik ikon microphone untuk merekam suara, dan biarkan aplikasi untuk mendengarkan ucapan yang ingin dijadikan sebagai teks. Hasil rekaman suara tersebut akan otomatis diubah menjadi teks. Klik ikon pause untuk mengakhiri perekaman suara.
4. Kini kamu bisa mendapatkan informasi lebih lengkap dari penjelasan orang lain. Selain mendapatkan informasi lebih lengkap tersebut, kamu juga bisa lho membagikan informasi tersebut kepada orang lain dengan menggunakan pelantara media chatting seperti WhatsApp dan Telegram.
5. Caranya sangatlah mudah, kamu cukup tekan dan block teks yang berisi informasi, dan kamudian klik Copy atau Salin. Kemudian Paste-kan atau Tempelkan informasi tersebut pada chat di aplikasi chatting. Selesai.
6. Untuk mengubah bahasa yang digunakan, langsung saja klik ikon bendera dan kemudian pilih kembali bahasa yang ingin digunakan.
Kesimpulan
Dengan menggunakan aplikasi Speechnotes, kamu bisa memperoleh informasi lebih lengkap daripada hanya mendengarkan saja. Selain dapat memperoleh informasi lebih lengkap, informasi yang diperoleh akan lebih akurat dan terhindar dari resiko salah informasi.