Cara Mengaktifkan Fitur Two Factor Authentication di Instagram
Kebanyakan dari kita tentunya sudah mengenal apa itu Instagram. Ya, situs media sosial berbagi foto dan video ini memang cukup laris sekali digunakan oleh para remaja dan juga pebisnis. Nah, bagi kamu yang memiliki akun Instagram yang cukup populer atau memiliki banyak follower tentunya ingin keamanan dari akunnya selalu terjaga.
Mengingat sekarang sering terjadi pencurian atau pembajakan akun media sosial melalui link phising atau semacamnya. Untuk itu ternyata pihak Instagram sangat memperhatikan keamanan bagi para penggunanya. Sekarang ini kita bisa menggunakan fitur autentikasi dua faktor atau 2FA untuk melindungi akun Instagram kita dari para hacker yang ingin mencuri akun kita.
Sedikit mengenai 2FA ( Two Factor Authentication ) merupakan sebuah fitur keamanan online dimana kita akan diminta melakukan veritifikasi ID (Identitas) sebanyak 2 kali dan biasanya kita akan menerima kode khusus melalui SMS untuk melakukan veritifikasi tersebut. Jadi kesimpulannya kita akan memperoleh perlindungan ganda pada akun instagram kita. Untuk cara mengaktifkannya baca tutorialnya berikut ini.
Video Tutorial
Tutorial
1. Buka Instagram yang ada di smartphone kamu kemudian tap pada icon profil lalu tap 3 titik yang berada di pojok kanan atas.
2, Selanjutnya pilih Autentikasi Dua-Faktor lalu kemudian geser kekanan atau tap pada Memerlukan kode keamanan lalu pilih Tambahkan Nomor.
3, Masukkan nomor yang ingin kamu gunakan untuk menerima kode dari Instagram lalu tap icon panah yang berada di atas selanjutnya kamu akan diarahkan ke halaman untuk memasukkan kode. Tunggu beberapa saat kode akan masuk ke smartphone kamu melalui SMS.
4. Masukkan kode yang sudah kamu terima melalui SMS tadi ke kolom yang sudah disediakan lalu tap lagi pada icon panah di pojok kanan atas. Nah, kamu akan diarahkan ke halaman kode pencadangan. Salin kode tersebut karena akan sangat berguna nantinya bila nomor kamu sudah tidak bisa digunakan atau hilang entah kemana.
5. Terakhir kamu bisa mencoba login Instagram pada smartphone lain atau lewat browser maka sesudah memasukkan password kamu akan dimintai lagi kode yang dikirimkan ke nomor HP yang sudah kamu setting sebelum.
Selesai. Demikian Cara Mencegah Akun mengaktifkan fitur “Two Factor Authentication” di Instagram.