Cara Mendapatkan Windows VPS Gratis

AppOnFly.com merupakan sebuah situs penyedia layanan Cloud Windows Apps, jadi kalian bisa menggunakan berbagai jenis aplikasi Windows secara virtual, seperti Microsoft Office dan lain lain. AppOnFly.com juga menyediakan free trial selama 30 hari, jadi kalian bisa menggunakan layanan mereka secara gratis, tanpa kartu kredit ataupun paypal! Kalian cukup mendaftar dengan email, bahkan tidak dibutuhkan verifikasi menggunakan email, walaupun nantinya password akan dikirimkan ke email kalian.

Caranya sangat mudah, kalian tinggal membuka halaman apponfly.com

Lalu klik “TRY IT FREE” pada bagian atas kanan situs maka kalian akan diminta untuk mengisi alamat email kalian

Setelah email berhasil kalian masukan dan klik “Start free trial

” maka akan terbuka popup baru yaitu jendela akses ke virtual desktop kalian

Setelah beberapa saat, maka Windows VPS anda akan terbuka, selamat! Kalian bisa mengakses virtual desktop dengan menggunakan browser kalian atau menggunakan remote desktop connection ataupun iOS dan Android!

Kalian bisa mendaftar sebanyak apapun yang kalian mau untuk free trial mereka, silahkan cek email kalian untuk username dan password kalian. Sayangnya banyak limitation pada fitur gratis ini, seperti kalian tidak bebas untuk mengakses situs dari VPS ini. Jika kalian tertarik menggunakan layanan dari AppOnFly.com kalian bisa berlangganan layanan berbayar mereka mulau dari € 4.80 per bulan.