Cara Menambahkan Admin Baru di YouTube Channel
Mengelola akun YouTube tidak hanya bisa dilakukan 1 orang saja tetapi pemilik YouTube Channel bisa menambahkan admin baru untuk mengurus komentar maupun meng-upload video.
YouTube Channel dapat dikelola lebih dari 1-3 orang. Tetapi sebelumnya pemilik harus meng-invite alamat akun Gmail seseorang yang akan diberikan akses mengelola channel Youtubenya terlebih dahulu. Berikut langkahnya:
1. Login Gmail dan buka YouTube Channel lalu di sudut kanan atas klik icon avatar kamu hingga terlihat menu pop-up. Kemudian klik icon gear YouTube settings.
2. Pilih “Add or remove managers”.
3. Pilih “Tambahkan pengelola”.
4. Masukan alamat email orang atau teman kamu yang ingin di-invite untuk diberikan akses mengelola akun YouTube Channel kamu. Maksimal 3 orang dapat dijadikan admin YouTube.
5. Jika belum dikonfrimasi oleh pemilik email yang telah diundang maka status di akun pengelola masih transparant, seperti screenshot di bawah ini:
6. Selanjutnya langkah untuk konfrimasi undangan, login akun gmail yang telah di invite/diundang lalu buka situs Google Plus page yang terkait dari akun Youtube channel-nya. Nanti akan terlihat notifikasi “You’ve been invited to manage this page”. Pilih Accept.
Catatan: YouTube channel kamu harus membuat Google Plus menggunakan email yang sama.
7. Centang “Yes, please keep me informed of future pages release and other releavnt information”. lalu pilih Accept.
8. Piluh “Manage page” untuk mengelola akun.
8. Sekarang buka situs YouTube channel, periksa di menu icon avatar apakah kamu sudah menjadi admin di akun YouTube channel yang telah meng-invite kamu.
Selesai. Kamu dapat menambahkan beberapa user untuk mengupload video, membalas komentar dan mengelola akun di YouTube Channel/Creator.
Baca juga: Cara Menambahkan Pengguna atau Admin di Google Analytics
dea
November 21, 2015 at 11:46
Makasih banyak yaah