Share Button atau Tombol Share merupakan bagian yang terbilang cukup penting dalam sebuah blog atau website. Mengapa penulis mengatakan demikian? Ya, jika seorang penulis membagikan sebuah informasi atau berita dalam sebuah blog/website dan ada pembaca yang membutuhkan dan tertarik dengan informasi tersebut. Tidak menutup kemungkinan pembaca itu akan membagikan atau share artikel yang penulis itu buat.
Tentu hal itu akan sangat menguntungkan bagi sang penulis dalam sebuah blog atau website. Karena, pastinya akan membantu artikel yang ia buat dibaca oleh banyak orang. Untuk Button Share atau tombol share dalam sebuah website/blog memiliki banyak jenis dan letak nya pun berbeda-beda. Antara lain, Floating atau Bottom Sticky, In Line dan Pop Up. Untuk contohnya kamu bisa lihat dalam gambar di bawah ini.
Nah, di artikel kali ini, penulis akan membagikan sedikit tutorial singkat Cara Membuat Widget Floating Share Button Sticky di Blogger untuk posisi nya nanti akan berada di samping kiri blog jika di buka di pc dan jika di hp akan berada di bawah layar.
Share button ini akan sticky atau melayang ketika di scroll. Jika kamu tertarik untuk memasang tombol share ini di blog atau website masing-masing. Kamu bisa simak dalam tutorial di bawah ini.
1. Buka website Sumo – Lalu masukan Url blog atau website kamu pada kolom – pilih Try For Free.
2. Setelah itu akan muncul Pop Up – Isi Email dan Password kamu – Pilih Sign Up.
3. Selanjutnya Copy dan Pastekan kode JavaScriptnya terlebih dahulu di Notepad atau Ms Word.
4. Log in ke akun Blogger – Tema – Edit HTML.
5. Copy dan Pastekan kode JavaScript tadi sebelum kode </body>
6. Pilih Simpan Tema.
7. Selanjut buka kembali web Sumo – Pilih Start Using Sumo.
8. Arahkan kursor ke menu Extras – Share – Settings.
9. Scroll ke bawah dan untuk settingannya bisa kamu sesuaikan dengan selera masing-masing. Jika sudah klik Save.Â
10. Silahkan buka Blog atau Website kamu masing-masing dan Share Button berhasil di pasang.
Berikut adalah tampilan Widget Floating Share Button Sticky yang telah terpasang di Blogger.
Nah, berikut adalah tutorial Cara Membuat Widget Floating Share Button Melayang di Blogger. Jika ada yang kurang dimengerti perihal artikel ini. Jangan sungkan untuk bertanya dalam komentar di bawah ini ya. Semoga bermanfaat.
amaterasublog
September 19, 2021 at 19:04
Mantap sekali bosku… Mau saya coba terapkan di blog saya… Semoga saja berhasil…