Siapa yang tidak mengetahui fitur Story di aplikasi Instagram. Fitur ini merupakan salah satu fitur terpopuler di aplikasi Instagram. Dengan memanfaatkan fitur ini, pengguna bisa berbagi moment dengan pengguna Instagram lainnya dalam waktu 24 jam saja.
Membuat Story di TikTok?
Tapi, tahukah kamu bahwa kini di aplikasi TikTok juga tersedia fitur Story. Pada fitur Story di aplikasi TikTok, kita bisa membuat video dengan durasi video maksimal 15 detik saja. Sama seperti membuat video TikTok pada umumnya kita juga bisa menambahkan teks, efek, musik, dan lain sebagainya untuk membuat video Story TikTok menjadi lebih menarik. Sama halnya dengan fitur Story di aplikasi Instagram Story TikTok hanya berlaku 24 jam saja dan setelah itu Story akan terhapus secara otomatis. Bagaimana? Penasaran? Yuks, kita langsung membuat Story di aplikasi TikTok.
Tutorial
1. Untuk bisa mendapatkan fitur Story di aplikasi TikTok, kamu perlu mengupgrade aplikasi TikTok di perangkat Android kamu ke versi terbaru.
2. Setelah aplikasi TikTok selesai diupgrade, langsung saja buka aplikasi untuk membuat Story. ketuk menu Posting atau pilih foto Profile akun kamu di menu Profile. Bila kamu membuat Story TikTok dengan menggunakan menu Posting, maka pilih mode Cepat/ Quick. Bila membuat Story TikTok dengan mengetuk ikon foto Profile di menu Profile maka akan langsung diarahkan ke mode Cepat/ Quick.
3. Tap ikon kamera untuk langsung membuat video atau kamu bisa menggunakan video yang sudah tersedia di galleri perangkat kamu. Setelah video selesai dibuat tambahkan teks, efek, stiker, musik, dsb sesuai dengan kebutuhan kamu. Bila sudah, tekan tombol Posting ke Stories. Tunggu beberapa waktu sampai video kamu berhasil diunggah.
4. Untuk melihat video Stories TikTok yang sudah kamu buat, buka menu Profile akun TikTok kamu dan kemudian tekan foto profile.
Berikut tampilan video Story TikTok. Ketuk ikon titik tiga untuk membuka menu download, menu pengaturan privasi dan menu hapus Story. Untuk menambahkan video Story baru, tekan ikon kamera di pojok kanan bawah video. Selesai.
Penutup
Mudah sekali bukan membuat video story di aplikasi TikTok. Tidak berbeda jauh dengan membuat video TikTok sebelumnya kamu juga bisa menambahkan teks, efek, stiker/emoji, musik, dsb dalam video Story. Selamat mencoba membuat video story pertamamu di aplikasi TikTok.