Aplikasi alarm yang ada di Android sangatlah membantu pengguna untuk mengingatkan waktu. Alarm paling sering digunakan untuk membangunkan kita saat tertidur. Di bulan puasa, alarm sangat berguna untuk mengingatkan waktu sholat dan membangunkan kita saat sahur. Penggunaan alarm sangat penting, khususnya bagi anak kos-kosan di bulan ramadhan. Tinggal sendirian biasanya membuat kita lebih sulit untuk bangun karena tidak ada yang orang yang membangunkan saat kita tertidur lelap.
Menonaktifkan alarm seperti biasa, dengan cara mengusap layar ataupun menggoyangkan handphone adalah hal yang biasa kita lakukan saat mendengar alarm. Cara itu menjadi kurang efektif, karena saat setengah sadar ketika tertidur kita tetap bisa menonaktifkan alarm tanpa membuka mata. Alih-alih bangun tidur, kita malah kembali tertidur pulas, maka dari itu kita membutuhkan cara baru untuk menonaktifkan alarm.
Pada artikel ini penulis akan membagikan cara mematikan alarm Android dengan soal matematika.
Langkah:
1. Install aplikasi Jam Alarm untuk Ku yang ada di PlayStore.
2. Buka aplikasi dan pilih ikon Lonceng yang ada di sebelah kiri bawah layar. Selanjutnya klik ikon Tambah.
3. Atur waktu alarm berbunyi dan pilih Oke. Cari dan pilih opsi Cara mematikan alarm, atur cara mematikan alarm ke Soal Matematika.
4. Atur kesulitan soal dari Mudah ke Sulit dan pilih Oke.
5. Saat alarm berbunyi, kamu harus menonaktifkan alarm dengan cara menjawab soal matematika. Selesai.
Itulah cara mematikan alarm dengan soal matematika di Android. Semoga bermanfaat.