Fitur Pin merupakan salah satu fitur yang paling banyak digunakan pada aplikasi chatting. Lalu, sebenarnya apasih fungsi utama dari fitur pin tersebut? Secara sederhana, fitur Pin digunakan untuk menampilkan nomor kontak penting dan pesan penting di halaman paling atas.
Fitur Pin di WhatsApp dan Telegram
Di aplikasi chatting WhatsApp, fitur Pin hanya bisa digunakan pada nomor kontak saja. Jadi, nomor kontak yang di-pin, chat-nya akan selalu berada diatas nomor kontak lain meskipun ada chat baru dari nomor kontak lain.
Sedangkan, di aplikasi Telegram fitur Pin ini bernama Sematkan. Selain bisa menyematkan nomor telepon fitur pin di Telegram juga bisa menyematkan pesan di chat Telegram. Bagaimana? Menarik sekali bukan?.
Melihat Semua Pesan yang Disematkan di Chat Telegram
Bila kamu merasa ada pesan penting, kamu bisa menggunakan fitur Sematkan ini. Nantinya fitur ini akan muncul dibawah username kontak dan diatas chat box. Tap pada fitur Sematkan ini untuk bisa melihat pesan-pesan penting yang disimpan pada chat Telegram. Namun, kamu juga bisa melihat semua pesan tersemat di chat Telegram sekaligus lho?
Video Tutorial
Tutorial
1. Untuk mendapatkan fitur tersemat/pin, pastikan dulu kamu sudah meng-upgrade aplikasi Telegram di perangkat kamu ke versi yang terbaru. Bila sudah buka aplikasi Telegram, dan kemudian pilih salah satu chat yang ada di aplikasi Telegram kamu.
2. Sebelum melihat semua pesan yang tersemat/di-pin pada chat Telegram kamu alangkah baiknya kamu juga mengetahui bagaimana menyematkan pesan di chat Telegram. Pertama ketikkan pesan pada text area dan tekan tombol kirim. Bila sudah terkirim, tekan satu kali
pada pesan tersebut, dan kemudian akan muncul beberapa fitur pengaturan pesan. Pilih fitur Sematkan. Selesai, kini pesan kamu berhasil disematkan atau di-pin.3. Semua pesan tersemat akan terkumpul di menu Pesan Tersemat yang berada di atas chat box. Untuk melihat pesan-pesan tersemat tersebut, cukup tekan satu kali pada menu Pesan Tersemat. Namun, cara ini hanya akan menampilkan pesan yang tersemat secara satu persatu.
4. Untuk bisa menampilkan semua pesan tersemat sekaligus, tap agak lama pada menu Pesan Tersemat. Kemudian akan muncul halaman Pesan Tersemat. Tarik keatas halaman pesan tersebut, untuk bisa menampilkan secara penuh halamana pesan tersemat. Selesai, kini kamu bisa menampilkan semua pesan yang tersemat atau di-pin sekaligus dalam satu halaman.
5. Namun, untuk melepaskan sematan atau pin pada semua pesan, cukup tekan tombol Lepas Semua Pesan. tekan ikon back untuk kembali kehalaman chat.
Kesimpulan
Bagaimana? Mudah sekali bukan menyematkan pesan di chat Telegram. Dengan adanya fitur sematkan ini di chat Telegram, akan mempermudah kamu melihat kembali chat yang dianggap penting. Dan, tentu saja kamu tidak perlu repot-repot mencari sebuah pesan di chat Telegram.