Cara Ganti Tema Instagram di Android
Instagram merupakan situs jejaring sosial yang cukup populer saat ini. Sayangnya dalam aplikasi Instagram tidak terdapat fitur untuk mengganti tema ataupun download content seperti foto dan video yang ada di Instagram. Tapi tidak perlu khawatir sekarang ada cara mudah untuk bisa melakukan itu semua.
Instagram memang sedang booming sekarang ini. Pastinya hampir semua smartphone di dalamnya pasti sudah terinstall yang namanya Instagram. Memang banyak sekali fitur-fitur menarik yang di sediakan oleh Instagram bagi para penggunanya.
Namun jika kita sadari tidak terdapatnya fitur untuk mengganti tema pastinya membuat kita lama-lama jenuh melihat tampilan original dari Instagram. Belum lagi jika di beranda ada sebuah video menarik dan kita ingin menyimpannya kita akan kesusahan untuk menyimpannya. Karena memang di dalam Instagram belum di sisipi fitur download.
Baca Juga : Cara Ganti Background DM dan Vanish Mode Instagram
Nah, jika kamu mengalami masalah tersebut tidak perlu bingung-bingung lagi kali ini kita bisa dengan mudah mendownload content apa saja di Instagram dan mengganti tema tanpa aplikasi tambahan dan bahkan tanpa akses root pula. Bagaimana caranya? Berikut ulasannya.
Video Tutorial
Tutorial
I. Cara Ganti Tema Instagram Tanpa Root
1. Langkah pertama, download dan install aplikasi GBinsta.
2. Langkah kedua, setelah terdownload dan terinstall dengan baik di smartphone kamu sekarang buka aplikasi GBinsta dan login ke Instagram seperti biasanya. Kemudian tap pada icon profil di pojok kanan.
3. Langkah ketiga, tap icon gear atau setting di bagian atas lalu tap pada menu Download themes. Nanti akan muncul pop up pilih IZINKAN.
4. Langkah keempat, pilih tema yang sudah tersedia di bagian kiri layar jika sudah tap Apply selanjutnya muncul pop up untuk merestart aplikasi pilih OKE.
Secara otomatis tema dari Instagram kamu akan berubah.
II. Cara Download Content Foto/Video Langsung di Instagram
Pilih foto/video yang akan di download. Kemudian tap 3 titik yang ada di sebelah kanan selanjutnya tap menu download untuk menyimpan content ke dalam galeri smartphone kamu.
Kesimpulan
Gbinsta merupakan inovasi baru untuk membuat tampilan Instagram kita berbeda serta menghilangkan kebosanan dengan tampilan warna Instagram yang itu-itu aja. Gbinsta seperti Instagram themer yang bisa mengubah tema, banyak tema yang tersedia seperti warna transparant, pink, biru muda, doraemon, kpop, dan masih banyak lagi.
Selain itu GBinsta ini berfungsi bukan hanya untuk ganti tema saja melainkan kamu juga bisa mengunduh foto/video langsung dari Instagram dan 1 lagi kamu bisa lihat stories teman tanpa tanpa takut ketahuan. Keren kan?
Demikian cara ganti tema & download video di Instagram tanpa aplikasi tambahan