Cara Berhenti Mendapatkan Notifikasi Hadiah dari Axis / XL

Axis adalah salah satu dari banyak provider sim card yang ada di Indonesia. Jaringannya yang cukup stabil membuat banyak pengguna handphone menggunakan sim card dari Axis. Dengan adanya perkembangan jaman, Axis menawarkan banyak pilihan bagi penggunanya. Axis juga meningkatkan kualitas jaringannya ke 4G agar pengguna dapat lebih cepat dalam menjelajah di internet.

Axis juga sering mengadakan undian berhadiah uang tunai dan handphone yang bisa kita dapatkan dengan gratis. Namun kesempatan menang hanya bisa didapatkan oleh satu orang dari jutaan orang yang menggunakan layanan Axis. Hal ini membuat sebagian orang merasa bahwa hampir mustahil bagi mereka untuk mendapatkan hadiah dari Axis.

Dalam program berhadiah Axis kita biasanya akan mendapatkan SMS notifikasi yang menyatakan bahwa kita bisa memenangkan hadiah jutaan rupiah dan juga handphone secara gratis. Kita akan secara otomatis terdaftar di program berhadiah gratis meskipun kita tidak pernah mendaftar. Hal ini biasa terjadi saat provider mengadakan promosi gratis bagi para penggunanya. SMS ini akan selalu masuk jika kita tidak melakukan apapun. Pada artikel kali ini, penulis akan membagikan tutorial cara untuk berhenti mendapatkan notifikasi hadiah dari Axis/XL.

Langkah:

1. Masuk ke aplikasi Pesan yang ada di handphone kamu.

sms 1

2. Pilih nomor pengirim dari Axis yang selalu mengirimkan notifikasi.

sms 2

3. Tuliskan “UNREG ON” untuk berhenti mendapatkan notifikasi hadiah dari Axis. Mengirim UNREG ON ke nomor Axis tidak dipungut biaya.

4. Kamu akan mendapatkan pemberitahuan jika kamu sudah tidak terdaftar dalam program berhadiah Axis. Jika kamu ingin mencoba mengikuti program berhadiah lagi. Silahkan masukkan “REG ON”, maka kamu akan kembali terdaftar di program berhadiah Axix.

sms 3

5. Selesai.

Itulah cara untuk berhenti mendapatkan notifikasi hadiah dari Axis/XL. Selamat mencoba.

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Trending Minggu Ini

To Top