Cara Menyembunyikan Status Online di Steam

Sebagai salah satu game market & game platform yang paling banyak digunakan, Steam selalu memberikan yang terbaik bagi para penggunanya, baik dalam sektor pengembang game (atau yang biasa disebut sebagai Game Developer), pemasaran game (atau yang biasa disebut sebagai Publisher), maupun pengguna aktif lainnya yang menggunakan platform mereka sebagai media hiburan.

Pada Steam, terdapat berbagai fitur pendukung yang selalu mempermudah pengguna dalam melakukan aktifitas-nya, baik di dalam permainan (biasa disebut sebagai In-Game), maupun di dalam market / base platform mereka. Berfokus pada sektor pengguna awam, pada salah satu fitur yang disediakan oleh Steam, pengguna dapat memodifikasi status kehadiran (baik aktif atau tidaknya; pada Steam disebut sebagai Account Appearance) akunnya, baik untuk keperluan pribadi maupun untuk kebutuhan publik.

Pada artikel kali ini, kita akan mencoba untuk mengubah Account Appearance pada platform (/ aplikasi) Steam.

Langkah:

1. Pada aplikasi desktop Steam, klik tombol Friends & Chat yang berada di bagian kanan bawah kanal aplikasi. Nantinya, akan muncul window

baru yang berisikan daftar teman serta pengaturan akun yang diterapkan pada aplikasi terkait.

001

2. Pada halaman Friends & Chat, tepat di sebelah nama akun kamu, klik logo dropdown (diwakili dengan simbol V) yang telah disediakan. Nantinya, kita akan diberikan opsi mengenai Account Appearance (/ status kehadiran) akun kita sesuai dengan kebutuhan.

3. Pada dropdown yang telah disediakan, kamu dapat mengatur status kehadiran kamu sesuai dengan kebutuhan. Secara bawaan, status kehadiran ialah Online. Pada status Online, pengguna lainnya dapat berinteraksi dengan kamu (baik melalui media chat maupun Steam In-Game). Adapun opsi lainnya yang tersedia seperti Away, Invisible, maupun Offline. Atur status ke Invisible untuk menyembunyikan status Online.

4. Setelah mengatur status kehadiran kamu, perubahannya akan langsung diterapkan sesuai dengan pilihan yang telah ditetapkan. Adapun status kehadiran terkini kamu akan ditampilkan pada bagian bawah nama akun kamu.

Demikian tutorial cara menyembunyikan status online di Steam. Semoga bermanfaat.