Cara Menghapus Objek Tertentu Pada Foto di Android

Bagi seorang photografer atau yang suka selfie-pun mempunyai hasil foto sempurna adalah suatu hal yang di wajibkan. Di haruskan hasil gambar yang diambil sudah maximal dan terbaik agar dapat di bagikan di semua sosial media milik kita dengan mendapatkan banyak respon love, like, dan pujian atau bahkan sebaliknya.

Tidak banyak orang sadari sebenarnya hal yang mempengaruhi kurang memuaskannya sebuah gambar bukan hanya dari gaya yang di ambil atau objek yang dituju, melainkan ada beberapa hal lain, seperti gambar latar yang kurang enak di pandang. Itu cukup mempengaruhi objek utama yang menyebabkan harus berkali-kali di ambil ulang.

Namun pada kesempatan kali ini, kalian tidak perlu banyak menghabiskan waktu berjam-jam lagi untuk mengambil gambar yang sama hanya karena terdapat objek yang mepengaruhi objek utama menjadi jelek maupun tidak enak dipadang. Kalian hanya perlu menyimpannya dan mengikuti tutorial berikut ini.

Sehubungan tutorial ini pernah dipublish di inwepo dengan versi Photoshop yang di peruntukan untuk pengguna laptop, dan PC saja, pada artikel ini saya khususkan untuk pengguna Android

yang pasti akan sangat bermanfaat bagi kalian yang ingin membuang hama objek pada gambar kalian.

Baca juga: Cara Menghilangkan Objek Tertentu Pada Gambar Dengan Photoshop

1. Untuk aplikasinya silahkan download terlebih dahulu

Download Cyberlink Photo Editor Photo App

2. Lalu buka aplikasinya, dan pilih Riasan Wajah.

unduhan 22 1

3. Setelah itu, anda akan di alihkan ke media untuk memilih gambar yang akan di edit.

4. Setelah gambar pilihan yang akan di edit muncul, pilih icon dengan teks potong. Hal itu di lakukan untuk proses penandaan objek yang akan di hilangkan. Supaya tidak sulit, anda hisa memperbesar gambar dengan meletakan dua jari pada layar.

5. Jika sudah selesai, pilih icon Terapkan dan tunggu beberapa saat hingga proses penghapusan selesai.

6. Setelah proses selesai, anda bisa menyimpan hasil gambar yang objeknya telah tehapus dengan menyentuh icon disket pada pojok kanan atas.

Selamat mencoba.