Cara Mengaktifkan Verifikasi Dua Langkah di TikTok

Jika kamu menggunakan tiktok, untuk menambah kemaana dari akun tiktok tersebut, maka kamu bisa mengaktifkan fitur keamanan verifikasi dua langkah. Dimana, dengan mengaktifkan verifikasi dua langkah di tiktok, maka akan ada keamanan tambahan untuk akun tiktok kamu, contohnya harus melakukan verifikasi saat login.

Hal ini sangat bagus sekali untuk menghindari ketika ada orang tidak dikenal mencoba masuk ke akun tiktok kamu, sehingga akun tiktok kamu terhindar dari tindakan pencurian atau hacking.

Namun, jika kamu masih bingung bagaimana cara mengaktifkan fitur verifikasi dua langkah di tiktok, silahkan ikuti tutorial berikut ini.

Apa itu Verifikasi Dua Langkah di TikTok

Verifikasi Dua Langkah merupakan fitur keamanan tambahan yang bisa digunakan untuk memberikan keamanan ekstra kepada akun kamu.

Ada banyak sekali metode verifikasi yang digunakan pada verifikasi dua langkah, mulai dari email, sms, aplikasi authenticator, pin dan yang lainnya.

Jadi, setiap kamu melakukan tindakan yang dianggap penting, misalnya seperti login, maka akan diminta untuk melakukan verifikasi dua langkah.

Verifikasi dua langkah tersebut juga bisa kita temukan pada aplikasi tiktok, yang dimana mendukung beberapa metode verifikasi, seperti email, sms dan kata sandi.

Tutorial

1. Buka aplikasi tiktok di hp kamu dan login dengan akun yang ingin kamu aktifkan verifikasi dua langkah-nya.

2. Pada halaman utama aplikasi tiktok, tekan menu profil pada bagian kanan bawah untuk masuk kebagian profil kamu.

Cara Menonaktifkan Komentar Di Video TikTok

3. Lanjut masuk kebagian pengaturan dan privasi dengan cara tekan icon garis tiga

pada bagian kanan atas.

4. Lalu, pada bagian pengaturan dan privasi, silahkan tekan menu keamanan.

5. Untuk mulai mengaktifkan verifikasi dua langkah, silahkan tekan menu verifikasi 2 langkah yang terletak dibagian paling bawah.

6. Pada bagian verifikasi 2 langkah tersebut, ada 3 metode verifikasi yang tersedia, yaitu sms, email dan kata sandi. untuk mengaktifkan verifikasi 2 langkah tersebut, kamu perlu memilih setidaknya 2 dari 3 pilihan metode verifikasi yang tersedia.

7. Contohnya, pada tutorial ini saya memilih 2 metode verifikasi, yaitu email dan kata sandi, lalu lanjut tekan tombol nyalakan pada bagian bawah.

8. Selesai, verifikasi 2 langkah akun tiktok kamu sudah berhasil diaktifkan, jika kamu kembali pada menu keamanan, seperti pada langkah ke-4 diatas, maka pada bagian verifikasi 2 langkah akan tertulis on.

9. Jadi, setelah mengaktifkan verifikasi 2 langkah, maka setiap kamu login akan diminta untuk melakukan verifikasi melalui 2 metode verifikasi yang kamu pilih tadi, mau itu email, sms atau kata sandi, seperti gambar dibawah ini.

Kesimpulan

Demikianlah cara mengaktifkan verifikasi dua langkah di tiktok dengan mudah dan benar. Hal ini sangat perlu sekali kamu lakukan untuk menjaga keamanan akun tiktok pribadi atau bisnis kamu, supaya akun anda tetap aman jika ada orang yang tidak dikenal tiba-tiba masuk ke akun tiktok-mu.