Cara Memutar Musik Secara Bersamaan di Android & iPhone

Hampir setiap hari mungkin kita selalu mendengarkan yang namanya musik atau lagu. Musik memang bisa menjadi obat penenang atau relaksasi untuk mengusir stress karena kesibukan kita sehari-hari.

Memang sangat menyenangkan sekali ketika kita mendengarkan musik di waktu luang untuk mengusir kebosanan tapi pasti akan lebih menyenangkan lagi ketika kita bisa mendengarkan musik beramai-ramai sambil bersama teman. Sayangnya, tidak semua dari kita memiliki sistem audio yang bagus atau bersuara kencang di rumah.

Terkadang smartphone yang kita miliki pun dirasa mengeluarkan suara yang kurang memuaskan. Tapi sekarang kamu tidak perlu khawatir lagi dengan kecanggihan teknologi sekarang ini kita bisa memutar musik bersama-sama dengan teman kita dan membuat musik terdengar lebih kencang.

Hal ini sangat cocok sekali digunakan ketika kita sedang nongkrong dengan teman-teman sambil menikmati musik ditambah lagi kita tidak perlu membeli speaker mahal hanya untuk membuat musik terdengar lebih keras. Nah, jika kamu merasa butuh dan ingin mencoba bagaimana rasanya memutar musik bersamaan dengan teman-teman simak artikel berikut ini.

Video Tutorial:

 

Pertama, download dan install terlebih dahulu aplikasi AmpMe di Play Store & App Store

Download Aplikasi AmpMe Android

Download Aplikasi AmpMe iOS (iPhone)

C Memutar Musik Secara Bersamaan di Android iPhone 1

Kedua, buka aplikasi AmpMe dan login atau masuk menggunakan akun Facebook maupun akun Google (Gmail). Setelah kamu berhasil login tap pada 3 opsi di bawah untuk memutar lagu. Bisa dari Youtube, Spotify, maupun folder musik yang ada di dalam smartphone yang kita miliki sekarang ini.

Ketiga, selanjutnya berikan akses pada aplikasi AmpMe dengan tap IZINKAN. Kemudian putar salah satu lagu yang ingin kamu dengarkan lalu tap pada Add friends untuk mulai menambahkan teman agar bisa diputar secara bersamaan.

Keempat, kamu akan diarahkan untuk mengirimkan sebuah link undangan kepada teman untuk bergabung. Pilih media sosial yang sering kamu gunakan misalnya saja WhatsApp.

Kelima, setelah link undangan terkirim tunggu beberapa saat sampai temanmu menerima undanganmu. Pastikan di smartphone temanmu juga sudah terinstall aplikasi AmpMe agar bisa mendengarkan lagu secara bersamaan. Bila teman sudah bergabung tampilannya akan seperti berikut ini:

Selesai. Demikian cara memutar musik secara bersamaan di smartphone Android & iPhone dengan AmpMe.