Dalam bahasa Indonesia, kata scribble memiliki makna menulis asal-asalan atau dengan tergesa-gesa. Namun, dengan bantuan PicsArt, kita dapat dengan mudah membuat tampilan foto unik dari tulisan asal-asalan tersebut. Lalu, bagaimana cara menampilkan efek scribble art di foto? Mudah kok, kamu hanya perlu mengikuti beberapa langkah mudah di bawah ini.
Tutorial
1. Siapkan foto yang ingin kamu beri efek scribble art di galeri smartphone.
2. Buka apilkasi PicsArt, dan klik icon ‘+’ untuk memulai edit foto.
3. Cari Foto, dan klik ‘Semua Foto’. Cari foto yang ingin kamu edit, dan klik tambahkan.
4. Beri efek hitam putih pada foto. Cari, dan klik ‘Efek’.
Pilih ‘FX’ – cari dan klik efek ‘H&P HRD’ – klik centang.
5. Untuk membuat efek scribble art, cari dan pilih ‘Gambar’.
6. Klik ‘Lapisan’ – pilih lapisan kosong di atas lapisan foto – ubah pengaturan lapisan dari normal menjadi perbanyak.
Pilih perbanyak.
7. Pilih fitur ‘Warna’. Pilih warna putih dan klik centang.
8. Pilih fitur ‘Kuas’ – tentukan bentuk kuas – atur tipis ukuran kuas sekitar 5px – klik atur.
9. Dengan menggunakan jari, coret-coret pada lapisan kosong.
10. Terakhir, tambahkan background warna hitam di foto.
11. Pilih ‘Lapisan’ – pilih lapisan coret-coret – klik titik tiga – pilih ‘Lebur’.
12. Pilih ‘Lapisan’ – klik ‘Tambah Lapisan’ – pilih ‘Lapisan Kosong’.
13. Klik icon ‘Warna’.
Pilih warna hitam, dan klik centang.
14. Pindahkan lapisan background hitam ke bawah lapisan foto.
15. Klik icon centang di pojok kiri atas.
16. Klik icon panah di pojok kiri atas, dan selesai. Menarik bukan?.
Demikian penjelasan dari tutorial ‘Cara Membuat Foto Scribble Art di PicsArt’. Selamat mencoba.