Cara Cepat Membuat Logo Untuk Pemula

Apa kamu sedang bingung untuk membuat logo dari brand kamu? Ingin buat logo tapi gak pengen ribet karena gak punya ilmu per-desain-an? Kamu datang di tempat yang tepat! Disini caranya buat logo mudah dan dengan cepat modal tap-tap saja.

Praktis

Siapa yang sanggup menahan kecanggihan teknologi saat ini? Sudah tak dapat di pungkiri lagi hari ini teknologi membuat aktifitas masyarakat di dunia kita ini makin praktis dan apa-apa jadi serba simpel.

Contohnya saja seperti membuat logo untuk kita yang punya bisnis, organisasi, atau yang lain. Jika dulu mungkin akan sedikit susah untuk membuat logo sekarang hal itu tidak akan kita temui lagi di zaman sekarang. Kita hanya perlu tap – tap saja dan kalian sudah bisa dapatkan logo yang kalian inginkan.

Apa itu logo? Secara singkat logo ini bisa kita artikan bersama sebagai lambang atau bisa juga disebut sebagai gambar ataupun simbol yang mungkin mengandung makna serta bisa menjadi sebuah identitas bagi sebuah perusahaan, organisasi, lembaga atau semacamnya yang membutuhkan logo.

Dengan adanya logo tentu membuat suatu organisasi jadi mudah dikenali, karena itu identik dengan organisasi tersebut. Bagi sebuah perusahaan juga akan lebih mudah untuk menawarkan produknya jika memiliki logo khususnya untuk tim marketing.

Hari ini meski tak memiliki kemapuan desain grafis yang mumpuni kalian hari ini tetap bisa membuat desain logo

yang unik.

Tutorial

1. Buka aplikasi browser kalian, inwepo sarankan untuk memakai Google Chrome lalu ketikkan Looka dan masuk ke situs https://looka.com.

Kemudian masukkan nama brand kamu dan tap Get Started. Selanjutnya masukkan kategori industri dari brand kalian pada kolom yang sudah disediakan lalu tap Continue.

Cara Cepat Membuat Logo Untuk Pemula

2. Pilih model logo yang kamu inginkan, kemudian pilih warna yang akan kamu gunakan. Jika ingin random kamu bisa langsung tap Skip.

3. Masukkan nama dan juga slogan dari brand kamu. Lalu pilih beberapa bentuk simbol.

4. Nanti akan banyak logo yang di generate dan bisa kalian pilih. Berikutnya tap icon upload.

5. Tap visit page lalu karena file gambar di situs ini berbayar kalian bisa mengunakan screenshot untuk mengambil gambar logo yang sudah jadi lalu crop di bagian yang kalian butuhkan.

Kesimpulan

Dengan menggunakan Looka dapat mudah membantu kamu membuat logo tanpa memiliki keahlian desain dan mengakses Looka tanpa perlu menginstall aplikasi karena dapat diakses melalui browser.

Bagaimana? Menarik bukan logo yang dihasilkan? Buat kalian yang tak suka ribet dan harus belajar desain grafis, bisa mencoba cara diatas.