Aplikasi Al Quran MP3 Murottal Bahasa Indonesia di Android

Al Quran MP3 Murottal adalah aplikasi Al Quran berupa audio suara mp3 yang dapat membantu pengguna untuk mendengarkan Al-Quran dalam bentuk suara dengan terjemahan bahasa Indonesia 114 surah / 30 Juz secara offline maupun online. Banyak aplikasi Al-Quran yang beredar di Google play tapi sayangnya jarang ditemukan bahkan belum ada yang menyediakan audio atau suara terjemahan bahasa Indonesia karena hanya bahasa Arabnya saja.

Pentingnya membaca dan mendengarkan terjemahan Al Quran supaya kita mengerti dan paham isi perintah-perintah Allah dalam ayat-ayat tersebut. Saat ini banyak orang yang bisa menghafal dan membaca Al-Quran dengan bahasa arab, bahkan khatam Al-Quran tetapi belum tentu orang tersebut membaca semua isi terjemahannya dalam bentuk bahasa Indonesia.

Al-Quran adalah pedoman hidup dan petunjuk untuk umat muslim, maka dari itu kita harus mengetahui isi dalam Al-Quran, karena terdapat kisah, petunjuk dan perintah Allah untuk sebagai ilmu dan pengetahuan yang dapat kita amalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Dengan aplikasi Al Quran MP3 Murottal kamu dapat mendengarkan setiap surah beserta terjemahan bahasa indonesia-nya, jadi kita bisa lebih mengerti apa yang disampaikan dalam per ayat-nya.

Fitur Utama

  • Murottal Al Quran MP3.
  • Favorite / Bookmark / Playlist.
  • Terjemahan dengan suara bahasa Indonesia.
  • Putar surah di latar belakang layar.
  • Dapat di download offline 114 surah.
  • Play, Stop, Repeat, Previous, Backward.

Cara Menggunakan aplikasi Al Quran MP3 Murrotal

Untuk pertama kali membuka aplikasi ini membutuhkan koneksi internet terlebih dahulu, untuk menyimpan data list semua surah dan juga bisa di unduh secara offline dalam bentuk MP3.

1. Install aplikasi Al Quran MP3 Murrotal di Google Play atau di link berikut ini

Download Al Quran MP3 Murrotal

2. Buka aplikasi pada menu utama “Al-Quran Audio” silakan scroll kebawah untuk melihat semua surah, kamu juga dapat mengunduh audionya yang nantinya dapat kamu dengarkan secara offline.

3. Pada menu Al-Quran online kamu juga dapat membaca teks Al-Quran, tetapi membutuhkan koneksi internet. karena aplikasi ini memang dikhususkan untuk audio.

4. Selanjutnya jika kamu sudah memilih salah satu surah, kamu bisa tap play, yang dapat didengarkan dan diputar dibelakang layar baik itu menggunakan headset maupun speaker dari handphone Android kamu.

5, Selain itu aplikasi Al Quran MP3 Murrotal juga memiliki fitur Favorite atau Bookmark sehingga kamu dapat menandai apabila sudah mendengarkan surah tertentu.

Kesimpulan

Al Quran MP3 Murrotal dapat memudahkan kamu mendengarkan Al-Quran beserta terjemahaan bahasa Indonesia baik secara online maupun offline. kelebihan aplikasi Al Quran MP3 Murrotal ini yaitu terdapat suara terjemahaan dalam bahasa Indonesia yang dapat kamu dengarkan dalam per-ayat yang mungkin belum ada pada aplikasi Al-Quran lainnya. Aplikasi Al Quran MP3 Murrotal sangat cocok untuk kamu yang ingin mendengarkan dan mengetahui isi terjemahan bahasa Indonesia dalam bentuk suara.